Sementara itu, Menpora Zainudin Amali yang turut menghadiri proses sertijab, berharap KOI di bawah kepemimpinan Raja Sapta Oktohari bisa melanjutkan kesuksesan kepengurusan Erick Thohir.
"KOI ini peralihannya baik dari Erick ke Okto. Biasanya kepengurusan sebelumnya mewariskan tanggung jawab, tapi ini justru surplus. Ini menjadi modal yang bagus," ujarnya.
"Kepada Okto dan pengurus baru KOI, saya kira teruskan. Anda jangan merasa ini sulit karena menghantikan orang yang levelnya tinggi."
"Kalau pikiran atlet itu, ada tantangan tinggi ya harus dipecahkan rekornya. Jadi cara mengelola organisasi olahraga harus sama dengan pemikiran atlet," pungkas Menpora Zainudin Amali.
Baca Juga: Sebelum Afridza, Pebalap MotoGP Simoncelli Lebih Dulu Jadi Korban di Sepang
Raja Sapta Oktohari terpilih sebagai ketua umum KOI periode 2019-2023 menggantikan Erick Thohir setelah terpilih secara aklamasi dalam Kongres Istimewa KOI pada, Rabu (9/10).