Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon lolos ke semifinal French Open 2019 setelah menundukan wakil China, Han Cheng Kai / Zhou Hao Dong, Jumat (25/10/2019).
Bermain di Stade Pierre de Coubertin, Paris, pasangan berjuluk The Minions itu menang dua game langsung dengan skor 23-21, 21-14 dalam tempo 31 menit.
“Kami senang dengan penampilan kami hari ini. Di sisi lain lawan juga bermain cukup bagus. Hanya saja tadi kami berhasil mengontrol permainan dengan baik,” kata Kevin dalam rilis yang diterima Suara.com, Jumat (25/10/2019).
Senada dengan Kevin, Marcus sejak awal menyebut tak pernah meremehkan lawan-lawannya. Mereka, kata Sinyo--sapaan akrab Marcus, hanya berusaha fokus untuk tampil sebaik mungkin di setiap laga.
Baca Juga: Jadwal Liga Italia Giornata 9: Juventus dan Inter Berebut Puncak Klasemen
“Semua lawan sangat kuat di sini. Kami tidak mau memikirkan hal yang terlalu jauh. Kami hanya ingin fokus lagi dan melakukan yang terbaik,” ujar Marcus.
Kemenangan Kevin / Marcus memperpanjang napas sektor ganda putra di French Open 2019. Pasalnya, tiga wakil Indonesia lainnya sudah lebih dulu terhenti di babak sebelumnya.
Di babak semifinal, peringkat satu dunia itu masih menunggu calon lawan antara Takeshi Kamura / Keigo Sonoda (Jepang) dan Liao Min Chun / Su Ching Heng (Taiwan).