Beda Poin Rookie of The Year Tiap Musim, Ada yang Ungguli Quartararo?

Selasa, 22 Oktober 2019 | 17:19 WIB
Beda Poin Rookie of The Year Tiap Musim, Ada yang Ungguli Quartararo?
Pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, merayakan keberhasilan meraih podium kedua sekaligus mengunci status Rookie of the Year MotoGP 2019 di Sirkuit Motegi, Jepang, Minggu (20/10). [AFP/Toshifumi Kitamura]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pada MotoGP Jepang yang digelar di Sirkuit Motegi, Minggu lalu (20/10/2019), Fabio Quartararo sukses mencatatkan diri sebagai pembalap rookie of the year musim ini.

Torehan tersebut tergolong spesial, mengingat perolehan poin dari Quartararo lebih banyak dibandingkan pembalap peraih titel yang sama pada tahun tahun sebelumya.

Saat ini, Quartararo telah memperoleh sebanyak 163 poin, dengan posisi terbaik sebagai runner-up dan total raihan 4 pole position.

Capaian Quartararo tersebut lebih baik dibanding dengan empat pembalap sebelumnya.

Baca Juga: Marc Marquez Dominan, Balapan MotoGP Mulai Membosankan?

Pada musim lalu, Franco Morbidelli hanya mengoleksi 38 poin dengan posisi terbaik pada urutan 9.

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, melintasi garis finis pertama usai bersaing ketat dengan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) pada balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram, Minggu (6/10/2019). [AFP/Lillian Suwanrumpha]
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, melintasi garis finis pertama usai bersaing ketat dengan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) pada balapan MotoGP Thailand di Sirkuit Buriram, Minggu (6/10/2019). [AFP/Lillian Suwanrumpha]

Sementara itu, pada tahun 2017 Johann Zarco berhasil memenangi titel tersebut dengan perolehan 125 poin. Ia juga pernah meraih posisi kedua dan juga sekali meraih pole position.

Beralih pada tahun 2016, Tito Rabat dengan titel serupa berhasil mengoleksi 29 poin dan finis terbaik pada urutan 9.

Empat musim sebelum Quartararo, Maverick Vinales lah yang menjadi peraih titel tersebut dengan perolehan 74 poin dengan posisi terbaik enam besar.

Hanya Marc Marquez yang berhasil mengungguli torehan Quartararo. Pada musim 2013, pembalap tersebut menjadi rookie of the year sekaligus juara dunia dengan koleksi 362 poin

Baca Juga: Ini Rahasia Kehebatan Marc Marquez di MotoGP

Namun perolehan poin Quartararo masih bisa bertambah. Walaupun tidak bisa mengalahkan rekor Marquez, Quartararo masih bisa mendulang poin dari tiga sisa seri balapan musim ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI