Kabinet Jokowi: Atlet Cantik Ini Harap Pemerintahan Baru Perbanyak Lapangan

Senin, 21 Oktober 2019 | 14:14 WIB
Kabinet Jokowi: Atlet Cantik Ini Harap Pemerintahan Baru Perbanyak Lapangan
Atlet cantik Timnas basket putri Indonesia, Priscilla Annabel Karen. [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet cantik Priscilla Annabel Karen berharap pemerintahan baru Kabinet Jokowi Jilid 2 bisa lebih perhatian terhadap cabang olahraga basket.

Menurut Karen, atlet-atlet basket Indonesia sejatinya tak kalah bertalenta dengan cabang-cabang olahraga yang lebih populer, seperti sepakbola dan bulutangkis.

Namun, hingga saat ini, pemerintah disebut Karen, masih belum mengarahkan perhatiannya pada cabor yang kerap mempersembahkan medali di ajang SEA Games tersebut.

Hal itu terlihat dari belum banyaknya gelanggang olahraga untuk basket yang memiliki fasilitas standar nasional, apalagi internasional.

Baca Juga: Kampiun Denmark Open 2019, Gelar Perdana Praveen Jordan / Melati Daeva

"Sebenarnya dari basket itu banyak sekali peluang dan potensi untuk mengharumkan nama Indonesia. Tapi ya itu, karena kurangnya bantuan entah dana dan fasilitas, jadi latihan dan segala macamnya terbatas," ujar Karen saat dihubungi Suara.com, beberapa waktu lalu.

"Dari pemerintah memang ada gelanggang-gelanggang olahraga, cuma masih banyak yang belum berstandar nasional," sambungnya.

Atlet cantik Timnas basket putri Indonesia, Priscilla Annabel Karen (tengah), melakukan layup yang coba dihadang dua pemain India dalam laga penyisihan grup Asian Games 2018 di Jakarta, Kamis (23/8). [AFP/Anthony Wallace]
Atlet cantik Timnas basket putri Indonesia, Priscilla Annabel Karen (tengah), melakukan layup yang coba dihadang dua pemain India dalam laga penyisihan grup Asian Games 2018 di Jakarta, Kamis (23/8). [AFP/Anthony Wallace]

Lebih jauh, Karen merasa pemerintah harus lebih perhatian dalam pengembangan bola basket nasional. Tak terkecuali di nomor putri.

Timnas basket putri Indonesia sendiri cukup memiliki taji. Setidaknya di level Asia Tenggara.

Pada SEA Games 2017, Srikandi Merah Putih berhasil meraih medali perak.

Baca Juga: Latihan Mengerem Pakai Dua Jari, Rossi Malah Mulai Balapan dari Posisi 10

"Karena jarangnya fasilitas, akhirnya tempat latihan kita itu menumpang dari satu lapangan ke lapangan lainnya. Nah, kalau bisa, fasilitas itu diperbanyak. Intinya lebih diperhatikan," pungkas atlet cantik berusia 23 tahun ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI