Jadwal Pertandingan Wakil RI di Perempat Final Denmark Open 2019 Hari Ini

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 18 Oktober 2019 | 18:18 WIB
Jadwal Pertandingan Wakil RI di Perempat Final Denmark Open 2019 Hari Ini
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke perempat final Denmark Open 2019 usai mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Kamis (17/10). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tersisa lima wakil Indonesia yang masih bertahan di ajang Denmark Open 2019. Kelimanya kini bersiap menjalani babak perempat final hari ini, Jumat (18/10/2019).

Salah satunya yang akan tampil adalah pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Unggulan kedua Denmark Open 2019 itu ditantang wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Dalam head-to-head kedua pasangan, The Daddies—julukan Hendra/Ahsan—unggul dengan skor 4-1.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Jepang: Quartararo Tercepat, Yamaha Tak Terbendung

Terakhir kali mereka bertemu di perempat final China Open 2019, 20 September lalu. Saat itu, Hendra/Ahsan menang 21-15 dan 21-15.

Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke perempat final Denmark Open 2019 usai mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Kamis (17/10). [Humas PBSI]
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, melaju ke perempat final Denmark Open 2019 usai mengalahkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Kamis (17/10). [Humas PBSI]

Berikut jadwal lengkap pertandingan wakil RI di perempat final Denmark Open 2019, Jumat (18/10):

1. [Ganda Putra] Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (1-Indonesia) vs Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (6-China)

2. [Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (7-Indonesia) vs Takesi Kamura/Keigo Sonoda (4-Jepang)

3. [Ganda Putra] Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (2-Indonesia) vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (5-Jepang)

Baca Juga: Pukul KO Sang Lawan hingga Koma, Conwell Tulis Surat, Isinya Bikin Haru

4. [Tunggal Putra] Tommy Sugiarto (Indonesia) vs Sitthikom Thammasin (Thailand)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI