Denzel Alami Gangguan Psikologis, Timnas Cari Pemain Naturaliasi Baru

Jum'at, 18 Oktober 2019 | 13:56 WIB
Denzel Alami Gangguan Psikologis, Timnas Cari Pemain Naturaliasi Baru
Pebasket asing Denzel Bowles (kanan) saat berlatih bersama Timnas Indonesia di Britama Arena, Kelapa Gading, Jakarta, Selasa (17/9/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Basket Indonesia tengah bernegosiasi dengan calon pemain naturalisasi. Pebasket asing itu didatangkan untuk menggantikan posisi Denzel Bowles.

Denzel Bowles batal dinaturalisasi Timnas Indonesia lantaran mengalami kendala adaptasi dan gangguan psikologis.

Selepas mengikuti Hualien Kwan-Fu International Basketball Tournament 2019, September lalu, pebasket 30 itu telah dipulangkan ke Amerika Serikat.

"Kami sedang dalam proses mencari pebasket naturalisasi lainnya," ujar Manajer Timnas Indonesia Fareza Tamrella, Jumat (18/10/2019).

Baca Juga: Pukul KO Sang Lawan hingga Koma, Conwell Tulis Surat, Isinya Bikin Haru

"Saya belum bisa sebutkan namanya, karena dia masih terikat kontrak dengan klubnya saat ini. Dia berasal dari Amerika Serikat," sambungnya.

Manajer Timnas Basket Indonesia, Maulana Fareza Tamrella, ditemui di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (22/8/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Manajer Timnas Basket Indonesia, Maulana Fareza Tamrella, ditemui di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (22/8/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

Pergantian pemain naturalisasi membuat skuat Timnas Basket Indonesia terancam tanpa pemain naturalisasi di SEA Games 2019.

Hal itu tak ditampik Fareza. Namun, dia menegaskan skuat Garuda tetap menunggu kedatangan pebasket asing anyar ini.

Sebab, tujuan Timnas tak hanya SEA Games 2019, melainkan juga kualifikasi FIBA Asia Cup 2021.

"Kalaupun kami mendapatkan calon pebasket asing, akan ada proses untuk mendapatkan paspor. Jadi (untuk SEA Games 2019) kita tetap membuka peluang," tuturnya.

Baca Juga: Tiga Ganda Putra RI Tembus 5 Besar Dunia, Herry Belum Puas

Suasana latihan Timnas Basket Indonesia di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Suasana latihan Timnas Basket Indonesia di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (18/10/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

Timnas Indonesia akan bertolak ke Serbia pada 25 Oktober 2019. Mereka akan menjalani uji coba selama tiga minggu dengan klub-klub basket liga Serbia, sebelum kembali ke Tanah Air pada 17 November 2019.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI