Suara.com - Marc Marquez berpeluang mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019 lebih cepat pada seri ke-15 MotoGP Thailand akhir pekan ini.
Berita mengenai Marquez jadi salah satu dari lima berita olahraga terpopuler di kanal sport Suara.com pada, Rabu (2/10/2019) kemarin.
Selain berita tersebut ada juga berita mengenai dari dunia tinju dan bulutangkis Indonesia serta Jorge Lorenzo yang memaklumi Honda 'menganakemaskan' Marquez.
Mau tahu lebih lengkap tentang berita tersebut? Simak berikut ini:
Baca Juga: Herry Tak Masalah Hendra / Ahsan Gusur Kevin / Marcus dari Ranking 1 Dunia
1. 5 Skenario Marc Marquez Kunci Titel Juara Dunia MotoGP 2019 di Thailand
Marc Marquez berpeluang mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019 lebih cepat. Kans tersebut terbuka lebar pada seri ke-15 MotoGP Thailand akhir pekan ini.
Seperti diketahui, Marc Marquez masih kokoh di puncak klasemen sementara pebalap dengan raihan 300 poin.
2. Kejuaraan Dunia Junior: Indonesia Petik Kemenangan Sempurna Atas Spanyol
Baca Juga: Kenapa Petinju Top Dunia Berebut Ingin Lawan Manny Pacquiao? Ini Alasannya
Tim Indonesia memetik kemenangan sempurna 5-0 atas Spanyol di final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10).
Dengan hasil ini, Indonesia kian mantap berada di puncak klasemen grup dan memastikan tiket perempat final.
3. Kisah Heroik Muhammad Ali Bebaskan Sandera AS di Irak, Caranya Tak Disangka
Petinju legendaris asal Amerika Serikat, Muhammad Ali pernah melakukan hal yang tak disangka-sangka usai memutuskan pensiun. Petarung berjuluk The Greatest ini menemui langsung Saddam Husein untuk membebaskan warga Amerika Serikat yang disandera di Irak.
Ali dikenal sebagai bintang petinju Amerika Serikat yang menyabet tiga kali Juara kelas Heavyweight. Di balik kesuksesan di atas ring tinju, pria yang telah wafat di usia 74 tahun ini menyimpan beberapa kisah menarik. Salah satunya upaya pembebasan 15 warga AS yang disandera oleh rezim Saddam Husein di Irak tahun 1990.
4. Hadapi Petinju Filipina, Ongen Saknosiwi: Uppercut-nya Tajam dan Berbahaya
Ongen Saknosiwi bersiap memulai petualang perdananya di kejuaraan tinju dunia. Petinju muda Indonesia itu dijadwalkan naik ring pada 17 November 2019 melawan Marco Demecillo.
Duel antara Ongen Saknosiwi vs Marco Demecillo akan memperebutkan gelar lowong juara dunia kelas bulu IBA di Kota Batu, Malang, Jawa Timur.
5. Jorge Lorenzo Maklumi Honda 'Anak Emaskan' Marc Marquez
MotoGP 2019 bisa dibilang menjadi musim terburuk bagi Jorge Lorenzo. Berbagai masalah menerpa rekan setim Marc Marquez itu di tim Repsol Honda pada musim ini.
Bukan hanya persoalan cedera, namun sulitnya beradaptasi dengan motor Honda RC213V turut membuat sinar kebintangan Jorge Lorenzo meredup.