Indonesia Cukur Spanyol dan 4 Berita Olahraga Pilihan Lainnya

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 02 Oktober 2019 | 22:05 WIB
Indonesia Cukur Spanyol dan 4 Berita Olahraga Pilihan Lainnya
Pasangan ganda campuran Dwiki Rafian Restu/Indah Cahya Sari Jamil membuka kemenangan Indonesia atas Spanyol di babak final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Indonesia memetik kemenangan sempurna atas Spanyol, 5-0, di final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10).

Hasil itu membuat Indonesia melaju ke perempat final. Di babak perebutan tiket semifinal itu, wakil Merah Putih akan menghadapi Hong Kong, Kamis (3/10/2019).

Berita kemenangan Tim Indonesia ini jadi salah satu dari lima berita olahraga pilihan di kanal sport Suara.com pada, Rabu (2/10/2019).

Berikut lima berita olahraga pilihan selengkapnya:

Baca Juga: Ini Daftar Mantan Atlet yang Dilantik Jadi Anggota DPR 2019-2024

1. Kejuaraan Dunia Junior: Indonesia Petik Kemenangan Sempurna Atas Spanyol

Pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menyempurnakan kemenangan Indonesia atas Spanyol di final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10). [Humas PBSI]
Pasangan ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin menyempurnakan kemenangan Indonesia atas Spanyol di final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10). [Humas PBSI]

Tim Indonesia memetik kemenangan sempurna 5-0 atas Spanyol di final penyisihan Grup A Kejuaraan Dunia Junior Bulutangkis 2019, Rabu (2/10).

Dengan hasil ini, Indonesia kian mantap berada di puncak klasemen grup dan memastikan tiket perempat final.

Baca selengkapnya

2. Kisah Heroik Muhammad Ali Bebaskan Sandera AS di Irak, Caranya Tak Disangka

Baca Juga: Kenapa Petinju Top Dunia Berebut Ingin Lawan Manny Pacquiao? Ini Alasannya

Mendiang ikon tinju legendaris dunia, Muhammad Ali, saat menghadiri gala premier pemutaran film yang mengangkat tema kehidupannya di Washington DC, Amerika Serikat, 17 Desember 2001. [AFP/Mike Theiler]
Mendiang ikon tinju legendaris dunia, Muhammad Ali, saat menghadiri gala premier pemutaran film yang mengangkat tema kehidupannya di Washington DC, Amerika Serikat, 17 Desember 2001. [AFP/Mike Theiler]

Petinju legendaris asal Amerika Serikat, Muhammad Ali pernah melakukan hal yang tak disangka-sangka usai memutuskan pensiun. Petarung berjuluk The Greatest ini menemui langsung Saddam Husein untuk membebaskan warga Amerika Serikat yang disandera di Irak.

Ali dikenal sebagai bintang petinju Amerika Serikat yang menyabet tiga kali Juara kelas Heavyweight. Di balik kesuksesan di atas ring tinju, pria yang telah wafat di usia 74 tahun ini menyimpan beberapa kisah menarik. Salah satunya upaya pembebasan 15 warga AS yang disandera oleh rezim Saddam Husein di Irak tahun 1990.

Baca selengkapnya

3. 5 Skenario Marc Marquez Kunci Titel Juara Dunia MotoGP 2019 di Thailand

Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memegang dadu raksasa dalam pesta keberhasilannya meraih gelar juara dunia MotoGP keenam di kampung halamannya Cervera, Barcelona, Sabtu (18/11/2017). [AFP/Pau Barrena]
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memegang dadu raksasa dalam pesta keberhasilannya meraih gelar juara dunia MotoGP keenam di kampung halamannya Cervera, Barcelona, Sabtu (18/11/2017). [AFP/Pau Barrena]

Marc Marquez berpeluang mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019 lebih cepat. Kans tersebut terbuka lebar pada seri ke-15 MotoGP Thailand akhir pekan ini.

Seperti diketahui, Marc Marquez masih kokoh di puncak klasemen sementara pebalap dengan raihan 300 poin.

Baca selengkapnya

4. Punya Sejarah Cukup Buruk Lawan Petinju Afsel, Daud Yordan Waspada Penuh

Petinju Indonesia yang juga pemegang gelar WBO Intercontinental kelas ringan (61,2 kilogram),  Daud Yordan menjalani sesi latihan di kawasan pantai Sanur, Bali, Selasa (30/7).  [Foto : Kurniawan Mas'ud untuk suara.com]
Petinju Indonesia yang juga pemegang gelar WBO Intercontinental kelas ringan (61,2 kilogram), Daud Yordan menjalani sesi latihan di kawasan pantai Sanur, Bali, Selasa (30/7). [Foto : Kurniawan Mas'ud untuk suara.com]

Daud Yordan tak ingin sesumbar menghadapi petinju Afrika Selatan, Michael Mokoena, 17 November mendatang di Kota Batu, Malang, Jawa Timur.

Petinju kenamaan Indonesia itu mengaku waspada penuh menatap pertarungan memperebutkan sabuk juara dunia kelas ringan super IBA dan WBO Oriental itu.

Baca selengkapnya

5. Hadapi Petinju Filipina, Ongen Saknosiwi: Uppercut-nya Tajam dan Berbahaya

Petinju Indonesia Ongen Saknosiwi (kanan) menghadapi petinju Thailand, Nanthawat Mailochat, dalam duel perebutan sabuk WBC Asia Boxing Council Continental di The Ring Boxing Community, Singapura, Sabtu (7/9/2019). [Dok. Mahkota Promotion]
Petinju Indonesia Ongen Saknosiwi (kanan) menghadapi petinju Thailand, Nanthawat Mailochat, dalam duel perebutan sabuk WBC Asia Boxing Council Continental di The Ring Boxing Community, Singapura, Sabtu (7/9/2019). [Dok. Mahkota Promotion]

Ongen Saknosiwi bersiap memulai petualang perdananya di kejuaraan tinju dunia. Petinju muda Indonesia itu dijadwalkan naik ring pada 17 November 2019 melawan Marco Demecillo.

Duel antara Ongen Saknosiwi vs Marco Demecillo akan memperebutkan gelar lowong juara dunia kelas bulu IBA di Kota Batu, Malang, Jawa Timur.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI