Siaran Langsung dan Live Streaming 8 Besar Kejuaraan Dunia 2019 Hari Ini

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 23 Agustus 2019 | 15:23 WIB
Siaran Langsung dan Live Streaming 8 Besar Kejuaraan Dunia 2019 Hari Ini
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi satu dari emapt wakil Indonesia yang akan bertanding di babak 8 Besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 hari ini, Jumat (23/8). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 memasuki babak 8 Besar, Jumat (23/8). Laga ini akan disiarkan langsung TVRI, atau bisa diakses secara live streaming lewat link pada tautan berita ini.

Total ada 20 pertandingan yang akan dimainkan hari ini. Termasuk laga yang akan dijalani empat wakil tersisa Indonesia.

Salah satu wakil Indonesia yang bertanding hari ini yakni pasangan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Unggulan ketujuh Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 itu akan menghadapi pasangan Korsel, Choi Solgyu/Seo Seung Jae.

Baca Juga: Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019

Seperti diketahui, Choi/Seo secara mengejutkan sukses menyingkirkan ganda putra andalan Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang dijuluki The Minions, tersingkir dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 usai kalah dari Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korsel) di babak kedua, Rabu (21/8). [Humas PBSI]
Pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon yang dijuluki The Minions, tersingkir dari Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 usai kalah dari Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korsel) di babak kedua, Rabu (21/8). [Humas PBSI]

Mereka menaklukkan pasangan berjuluk The Minions itu di babak kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019, Rabu (21/8) lalu, dengan skor 16-21, 21-14, dan 23-21.

Pertandingan babak 8 Besar Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019 akan disiarkan langsung TVRI mulai pukul 15.30 WIB.

Atau bagi yang ingin menyaksikannya secara streaming, bisa klik di Link Live Streaming Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.

Baca Juga: Prihatin Kondisi Zarco, Rossi Teringat Masa Kelamnya 8 Tahun Silam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI