"Untuk Kevin kita sebenarnya juga dapat, tapi agak lama sekitar Mei karena dia sibuk. Karena kajian narasinya belum selesai, jadi belum kita pamerkan," sambungnya.
Lebih jauh, Juhantika menjelaskan bukan tanpa alasan bila Museum Olahraga sangat tertarik untuk memiliki koleksi peralatan olahraga milik Kevin/Marcus.
Pasangan berjuluk The Minions itu dipandang sebagai dua atlet yang dalam beberapa tahun terakhir konsisten mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Apalagi mereka idola, anak-anak bisa melihat. Mereka lihat koleksinya, bagaimana bentuk piagam, raketnya. Dari situ mereka punya penggambaran akan perjuangan Kevin/Marcus sebagai atlet, kami harapkan itu jadi inspirasi," pungkasnya.
Baca Juga: Digelar di GBK, ISEF 2019 Diharap Jadi Pemantik Geliat Olahraga Indonesia
Selain memamerkan koleksi peralatan olahraga milik Marcus Fernaldi Gideon, Museum Olahraga turut memamerkan sepatu dan raket milik legenda tenis Indonesia, Yayuk Basuki, dan beberapa koleksi lainnya.