Suara.com - Kabar hengkangnya Johann Zarco dari tim KTM membuat publik heboh. Dilakukan secara tiba-tiba, pengumuman tersebut lantas menimbulkan banyak tanda tanya.
Faktor performa motor balap diduga kuat menjadi biang keladi di balik hengkangnya pembalap MotoGP asal Perancis tersebut.
Berhenti balapan bersama tim oranye mulai akhir musim ini, Johann Zarco masih belum memastikan ke mana ia akan bergabung.
Berganti tim di MotoGP atau pergi ke kompetisi lain, mantan juara dunia Moto2 tersebut rupanya masih disayang para pecinta MotoGP.
Baca Juga: Menangi MotoGP Austria, Rossi Sebut Dovizioso Sang Juara
Tak rela jika Zarco pergi, para fans MotoGP mengutarakan tim mana yang pantas untuk menampung mantan pembalap satelit terbaik 2018 tersebut.
Ingin CLBK (cinta lama bersemi kembali), para fans berharap bahwa Johann Zarco bakal kembali menjadi pembalap tim satelit Yamaha.
Namun tak sedikit juga pembalap yang menginginkan Zarco untuk bergabung bersama tim lainnya. Berikut beberapa komentar di antaranya.
"Mengapa tak ada yang menginginkannya bergabung di Suzuki? Motornya bakal cocok lho."ujar @jftotastudio.
"Zarco mengganti Lorenzo, Lorenzo mengganti Miller, Miller mengganti Zarco." ujar @inalinod.
Baca Juga: Terlalu Dominan, Momen Ini Tunjukkan Bosannya Pemirsa MotoGP dengan Marquez