Suara.com - Herry Iman Pierngadi mengaku kecewa dengan hasil undian Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019. Ia menyebut undian tersebut merugikan Kevin Sanjaya Sukamuljo cs.
Sebab, hal itu membuat peluang ganda putra untuk menciptakan All Indonesian Final sangatlah sulit.
Kondisi ini lantaran tiga dari empat pasangan ganda putra Indonesia yang akan bertanding di di Kejuaraan Dunia 2019 tergabung di pool yang sama.
Baca Juga: 5 Berita Olahraga Terheboh: Kameramen Kalahkan Atlet, Daud Incar Sejarah
Mereka adalah Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Sementara satu pasangan lainnya, yakni Berry Angriawan/Hardianto, tergabung di pool bawah.
"Hasil undian pastinya mengecewakan. Tiga wakil berada di bagan atas semua," ujar Herry, pelatih ganda putra, ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (8/8/2019).
"Dari hasil Indonesia Open dan Japan Open kemarin, saya lihat seharusnya ada kesempatan untuk kami kembali menciptakan All Indonesian Final," sambungnya.
Seperti diketahui, Kevin/Marcus dan Hendra/Ahsan sukses membuat All Indonesian Final di Indonesia Open 2019 dan Japan Open 2019.
Baca Juga: Tuah Juara Indonesia Open 2019, Kevin Sanjaya Diguyur Bonus Rp 250 Juta
Kedua turmanen itu dimenangi The Minions—julukan Kevin/Marcus.
"BWF ini perlu dipertanyakan, kok diadu seperti itu. Semua negara Asia dirugikan. Kekuatan ganda putra seperti diatur. Mungkin mereka tak ingin negara Asia terlalu dominan," beber Herry.
Meski mengaku kecewa, pelatih berjuluk Naga Api itu tetap menemukan sisi positif dari hasil undian Kejuaraan Dunia 2019.
Pasalnya, negara kuat seperti China dan Jepang turut mendapat hasil undian buruk dengan hampir semua wakilnya tergabung di pool bawah, alias harus sudah saling sikut di babak awal.
"Tapi lawan-lawan kita juga sama. Jadi tak ada alasan, tinggal di adu saja nanti," pungkasnya.
Hasil Undian Wakil Ganda Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019
1. Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon [1-Indonesia] (bye)*
2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [7-Indonesia] (bye)*
3. Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan [4-Indonesia] (bye)*
4. Berry Angriawan/Hardianto [Indonesia] vs Ben Lane/Sean Vendy [Inggris]
* Langsung lolos ke babak kedua. Angka di depan nama negara merupakan nomor unggulan di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2019.