Suara.com - Mega bintang tenis Amerika Serikat, Serena Williams, kembali memuncaki daftar atlet putri dengan pendapatan tertinggi versi majalah Forbes.
Ini merupakan kali keempat berturut-turut juara grand slam 23 kali itu menempati posisi teratas.
Serena Williams tercatat meraup 29,2 juta dolar AS (sekitar Rp 415 miliar), dimana 4,2 juta dolar AS diantaranya berasal dari hadiah uang di turnamen tenis.
Baca Juga: Victoria Beckham Posting Foto Latihan Tinju, Warganet Salfok
Pencatatan pendapatan ini dalam kurun waktu 12 bulan yang berakhir 1 Juni 2019 lalu.
Posisi kedua atlet putri dengan pendapatan tertinggi 2019 ditempati petenis Jepang, Naomi Osaka. Bintang baru dunia tenis ini meraup pendapatan 24,3 juta dolar AS.
Mantan juara grand slam Wimbledon, Angelique Kerber, menduduki peringkat ketiga dengan pendapatan 11,8 juta dolar AS.
Forbes menghitung total pendapatan para atlet itu berasal dari hadiah uang, gaji, bonus, fee endorsement dan biaya penampilan di turnamen antara 1 Juni 2018 hingga 1 Juni 2019.
Sementara itu urutan teratas untuk non-petenis adalah pesepakbola AS Alex Morgan dengan pendapatan 5,8 juta dolar AS yang sebagian besar berasal dari fee endorsement.
Baca Juga: Dua Pebulutangkis Malaysia Terlibat Judi Online, BWF Turun Tangan
Bintang bulutangkis India PV Sindhu dan pegolf Thailand Ariya Jutanugarn menjadi atlet non-tenis lainnya yang masuk dalam 15 besar.
5 Besar Atlet Putri dengan Pendapatan Tertinggi 2019
1. Serena Williams (Tenis/AS)
- Hadiah Uang: 4,2 juta dolar AS
- Endorsements: 25 juta dolar AS
- Total: 29,2 juta dolar AS
2. Naomi Osaka (Tenis/Jepang)
- Hadiah Uang: 8,3 juta dolar AS
- Endorsements: 16 juta dolar AS
- Total: 24,3 juta dolar AS
3. Angelique Kerber (Tenis/Jerman)
- Hadiah Uang: 5,3 juta dolar AS
- Endorsements: 6,5 juara dolar AS
- Total: 11,8 juta dolar AS
4. Simona Halep (Tenis/Rumania)
- Hadiah Uang: 6,2 juta dolar AS
- Endorsements: 4 juta dolar AS
- Total: 10,2 juta dolar AS
5. Sloane Stephens (Tenis/AS)
- Hadiah Uang: 4,1 juta dolar AS
- Endorsements: 5,5 juta dolar AS
- Total: 9,6 juta dolar AS