Kisah Sukses Dina Aulia, Tinggalkan Keluarga demi Cita-cita

Rabu, 07 Agustus 2019 | 09:57 WIB
Kisah Sukses Dina Aulia, Tinggalkan Keluarga demi Cita-cita
Dina Aulia, peraih medali emas nomor lari gawang 100 meter U - 16 putri, dalam Khon Kaen Games Thailand 2019. (Dok : Menpora)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Agustus ini, tak akan pernah dilupakan oleh Dina Aulia. Siswi Sekolah Khusus Olahraga Ragunan Binaan Kementerian Pemuda dan IOlahraga ini mendapatkan medali emas nomor lari gawang 100 meter U - 16 putri, dalam Khon Kaen Games Thailand 2019. Khon Kaen Games merupakan pertandingan olahraga antar siswa dan siswi sekolah keolahragaan tingkat ASEAN.

Baginya, prestasi ini adalah buah kerja keras dan doa.

“Pelatih saya, bos Mun (Mundari), adalah orang yang sabar. Selain itu juga ada doa dari orangtua dan keluarga," ucapnya terharu.

“Kelas empat SD, saya diajak kakak ikut latihan, tapi masih malu-malu. Mulai fokus latihan, kelas enam SD. Setelahnya langsung ikut kejurprov Kalimantan Selatan, popda, hingga Kejurnas PPLP Gorontalo," ungkapnya mengingat masa lalu.

Setelah mulai latihan dengan teratur, prestasi demi prestasi ia torehkan. Medali demi medali ia dapatkan.

Hingga akhirnya pada Juni 2018, ia bergabung bersama SKO Ragunan. Dari sana semuanya berubah. Ia harus meninggalkan keluarga demi mengejar cita-cita.

Tak heran jika ia menikmati setiap waktu latihan. Hampir setiap hari, setelah salat subuh, ia sudah bersiap untuk latihan bersama teman-teman di stadion Pakansari.

Selain latihan, ia juga mengikuti pelajaran di kelas.

Hatinya sempat sedih saat jatuh sakit, sebelum gelaran ASEAN Schools Games Semarang 2019. Akibatnya, ia tak bisa ikut bertanding dalam ajang tersebut.

Baca Juga: Menpora Dukung Anugerah Syiar Ramadhan Lahirkan Program Berkualitas

Namun setelah berobat dan kondisi kembali membaik, ia kini bahagia dapat kembali memberikan yang terbaik untuk Indonesia, membawa harum nama bangsa di negeri lain.

Kali ini, tak hanya mendapatkan medali emas saja, ia juga berhasil memecahkan rekor baru, yaitu 14,34 detik, dari tahun sebelumnya 14,70 detik.

Selamat dan sukses untuk Dina Aulia, teruslah berprestasi untuk bangsa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI