Suara.com - Pembalap gaek Valentino Rossi akhirnya berkesempatan menjajal motor baru Yamaha YZR-M1 2020, di sesi uji coba di sirkuit Brno, Ceko. Meski puas, namun Rossi mengaku tak ada bedanya dengan motor yang sekarang ia gunakan.
Dilansir Speedweek, The Doctor mengatakan "Hari yang bagus begitu pula dengan sesi uji coba karena kami menemukan sesuatu yang bagus. Kami mencoba prototipe motor baru,"
Valentino Rossi lalu mengatakan kalau tidak ada hal baru, yang ia rasakan di Yamaha YZR-M1 2020 ini.
"Sejujurnya tidak ada yang baru. Mesin dan sasis agak berbeda tapi ini baru uji coba pertama dan yang terbaik adalah kami punya sebuah prototipe. Tapi kami akan bekerja lebih lagi di motor yang masih standar ini," ujar Vale.
Baca Juga: Diam-diam, Israel Bawa Ribuan Ekor Beruang Air ke Bulan
Sebelumnya, di MotoGP Ceko yang berlangsung pada Minggu (4/8/2019) Valentino Rossi hanya mampu mengakhiri balapan di posisi 6.
"Ya tentu ada hal bagus dan hal buruk. Kami tentu mengharapkan lebih, tapi kami tahu ini baru uji coba pertama...Aku percaya, usai MotoGP Inggris, Misano akan jadi ujian penting untuk semuanya. Tapi hari ini sungguh positif," pungkas Valentino Rossi.