3 Fakta Kemenangan Daud Yordan Atas Aekkawee Kaewmanee

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 05 Agustus 2019 | 21:20 WIB
3 Fakta Kemenangan Daud Yordan Atas Aekkawee Kaewmanee
Petinju Indonesia, Daud Yordan (kanan), merayakan keberhasilannya menjadi juara dunia baru kelas bulu IBO usai mengalahkan Lorenzo Villanueva (Filipina) di Marina Bay Sands, Singapura, Sabtu (5/5/2012). [AFP/Simin Wang]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Petinju Indonesia, Daud Yordan berhasil membawa pulang kemenangan saat melawan petinju tuan rumah Aekkawee Kaewmanee, Minggu (4/8/2019) malam WIB.

Dalam duel di Bone Night Club, Pattaya, Thailand itu, Daud Yordan menang RTD (referee technical decision) pada ronde kelima.

Kubu Aekkawee memutuskan tak melanjutkan pertarungan menjelang ronde keenam dimulai.

Baca Juga: Hasil Undian Kejuaraan Dunia 2019, 8 Wakil Indonesia Dapat Bye, Siapa Saja?

Keputusan itu diambil setelah sang petinju tuan rumah itu kabarnya mengalami cedera pada pergelangan tangannya.

Kemenangan ini membuat Daud Yordan menyabet sabuk khusus kelas ringan super WBC International Challenge Belt, yang berada di bawah naungan WBC Asia.

Petinju Indonesia, Daud Yordan memenangi pertarungan menghadapi Aekkawee Kaewmanee di Bone Night Club, Pattaya, Thailand, Minggu (4/8/2019) malam. [Dok. Mahkota Promotion]
Petinju Indonesia, Daud Yordan memenangi pertarungan menghadapi Aekkawee Kaewmanee di Bone Night Club, Pattaya, Thailand, Minggu (4/8/2019) malam. [Dok. Mahkota Promotion]

Lantas fakta baru apa sajakah dari hasil pertarungan Daud Yordan vs Aekkawee Kaewmanee? Berikut tiga diantaranya:

1. Petinju Indonesia Pertama yang Kalahkan Aekkawee

Daud Yordan menjadi petinju Indonesia pertama yang sukses mengalahkan Aekkawee Kaewmanee.

Baca Juga: Menang RTD di Ronde 5, Prediksi Daud Yordan Meleset

Sebelumnya Aekkawee tak pernah kalah menghadapi empat petinju Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI