5 Berita Sport Terkini: Olahraga Kesukaan Agung Hercules, Eks Petinju Dibui

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 02 Agustus 2019 | 07:05 WIB
5 Berita Sport Terkini: Olahraga Kesukaan Agung Hercules, Eks Petinju Dibui
Agung Hercules [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sejumlah berita heboh muncul dari dunia olahraga Tanah Air maupun luar negeri. Salah satunya wafatnya komedian dan pedangdut Agung Hercules.

Almarhum diketahui pernah menjadi atlet binaraga. Mendiang Agung Hercules juga diketahui menyukai beberapa bidang olahraga.

Peristiwa yang tak kalah menggemparkannya adalah terkait vonis penjara kepada mantan petinju asal Argentina, Carlos Baldomir.

Berikut 5 diantara berita sport terkini yang telah dimuat Suara.com pada, Kamis (1/8/2019) pagi hingga malam.

Baca Juga: Sebelum Rilis Single Astuti, Agung Hercules Pernah Juara Binaraga

1. Ini 5 Olahraga Kegemaran Agung Hercules

Aktor terkenal Indonesia, Agung 'Hercules' Santoso. (Instagram/@agunghercules)
Aktor terkenal Indonesia, Agung 'Hercules' Santoso. (Instagram/@agunghercules)

Kabar duka menyelimuti dunia peran Indonesia. Komedian Agung Hercules tutup usia setelah didiagnosa menderita kanker otak stadium 4, Kamis (1/8/2019). Kabar tersebut juga membuat terpukul dunia olahraga. Sebab, eks binaragawan itu memiliki kecintaan terhadap bidang olahraga.

Pemilik nama lengkap Agung Santoso ini mengawali kariernya sebagai binaragawan. Pemain Sinetron 'Saras 008' itu sempat menjadi binaragawan terbaik di kota kelahirannya, Malang.

Baca selengkapnya

2. Agung Hercules Meninggal, Ade Rai Kenang Olahraga Binaraga Bersama

Baca Juga: 5 Berita Bulutangkis Terkini: 9 Wakil Lolos, Atlet Cantik Tepati janji

Foto kolase Ade Rai dan Agung Hercules. [Instagram/agunghercules88/ade_rai]
Foto kolase Ade Rai dan Agung Hercules. [Instagram/agunghercules88/ade_rai]

Kabar meninggalnya komedian Agung Hercules mengundang rasa duka di hati mantan atlet binaraga legendaris Indonesia, Ade Rai.

Ade Rai mengaku memiliki banyak kenangan bersama almarhum Agung Hercules yang wafat di RS Dharmais, Jakarta Barat, Kamis (1/8/2019).

Baca selengkapnya

3. Sebelum Rilis Single Astuti, Agung Hercules Pernah Juara Binaraga

Nostalgia aksi Agung Hercules di atas motor.
Nostalgia aksi Agung Hercules di atas motor.

Kabar duka menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Pelantun lagu Astuti, Agung Hercules meninggal dunia di RS Dharmais, Jakarta Barat, Kamis (1/8/2019).

Siapa sangka sebelum terjun ke industri musik, pemilik nama asli Agung Santoso itu pernah menjadi juara binaraga.

Baca selengkapnya

4. Mengenang Agung Hercules, Sang Pembawa Obor Asian Games 2018

Pedangdut dan komedian Agung Hercules (keempat dari kiri bawah) turut meramaikan gelaran Kirab Obor Asian Games 2018 di Kota Solo, Jawa Tengah, pada Kamis (19/7/2018). [Suara.com/Arief Apriadi]
Pedangdut dan komedian Agung Hercules (keempat dari kiri bawah) turut meramaikan gelaran Kirab Obor Asian Games 2018 di Kota Solo, Jawa Tengah, pada Kamis (19/7/2018). [Suara.com/Arief Apriadi]

Pedangdut dan komedian Agung Hercules meninggal dunia hari ini, Kamis (1/8/2019). Mantan binaragawan itu menghembuskan napas terakhir di RS Dharmais, Jakarta Barat.

Agung Hercules meninggal karena kanker otak yang dideritanya sejak setahun terakhir.

Baca selengkapnya

5. Pelecehan Seksual pada Sang Anak, Eks Juara Dunia Tinju Dibui 18 Tahun

Mantan juara dunia tinju kelas welter asal Argentina, Carlos Baldomir (kanan), saat menghadiri sidang di Pengadilan Santa Fe, Rabu (31/7/2019). [AFP/Guillermo Di Salvatore]
Mantan juara dunia tinju kelas welter asal Argentina, Carlos Baldomir (kanan), saat menghadiri sidang di Pengadilan Santa Fe, Rabu (31/7/2019). [AFP/Guillermo Di Salvatore]

Mantan juara dunia tinju kelas welter, Carlos Baldomir, divonis 18 tahun penjara. Vonis ini atas kasus pelecehan seksual terhadap anak perempuannya.

Keputusan itu dijatuhkan oleh hakim pengadilan di Santa Fe, Argentina, Kamis (1/8/2019). Vonis tersebut lebih rendah dari tuntutan jaksa, yakni 20 tahun penjara.

Baca selengkapnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI