Suara.com - Bagi pencinta bulutangkis Tanah Air tentu sudah tidak asing mendengar nama Kevin Sanjaya Sukamuljo. Ya dia salah satu pebulutangkis terbaik yang dimiliki Indonesia saat ini.
Bersama Marcus Fernaldi Gideon, partnernya di ganda putra, Kevin telah banyak mengharumkan nama Indonesia dengan meraih sejumlah gelar bergengsi.
Kekinian duet Kevin/Marcus baru saja mempertahankan gelar Indonesia Open 2019 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7) kemarin.
Baca Juga: Wawancara Liliyana Natsir: Stres hingga Mual Jadi Atlet (Bagian 2-Habis)
Di partai puncak, pasangan berjuluk The Minions itu mengandaskan perlawanan seniornya Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, 21-19 dan 21-16.
Tak hanya berprestasi, Kevin khususnya juga terkenal dengan aksi tengilnya kala berlaga di suatu pertandingan.
Tidak sedikit pemain lawan terpancing emosinya gara-gara aksi tengil pemuda kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur, 2 Agustus 1996 itu.
Terkait sikap ini, sang ayah Sugiarto Sukamuljo punya jawabannya. Menurutnya, aksi Kevin itu tak serta-merta karena iseng.
Ia menjelaskan, Kevin hanya melakukan aksi itu bila merasa lawan lebih dulu mencari 'gara-gara' kepadanya.
Baca Juga: Berdarah Indonesia, Pebulutangkis Hong Kong Rindu Makan Mie Instan
"Dia memang punya karakter tak mau kalah. Dia itu anaknya jangan dicolek lah istilahnya. Dia kalau dicolek, aksi balasannya itu makin banyak," ujar Sugiarto saat ditemui Suara.com di Istora Senayan, beberapa waktu lalu.