Suara.com - Penampilan berbeda ditunjukan Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di babak pertama Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7).
Ia terlihat menggunakan rok, alih-alih celana pendek yang biasa dikenakannya kala bertanding.
Hal itu tampak saat Gregoria mengalahkan wakil Thailand, Pornpanwee Chochuwong, dua game langsung dengan skor 21-10 dan 21-8.
Saat ditanya mengenai penampilan barunya, Gregoria mengaku nyaman. Menurutnya, bukan kali ini saja ia menggunakan setelan yang lebih feminim.
"Ya bagaimana, dapat (dari sponsor) rok, masa tidak saya pakai. Biasanya memang pakai celana terus sih," ujar Gregoria usai pertandingan.
"Dari sebelum pakai Li-Ning juga saya sudah sering pakai celana juga kan. Menurut saya sama saja sih celana sama rok. Pakai rok juga kan dalamannya celana juga," sambungnya.
![Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, melaju ke babak kedua Indonesia Open 2019 usai menaklukkan wakil Thailand, Pornpanwee Chocuwong, di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7). [Suara.com/Arief Apriadi]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/07/16/82341-gregoria-mariska-tunjung.jpg)
Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) sebelumnya sempat menjadikan penggunaan rok bagi pebulutangkis wanita sebagai hal yang wajib. Namun, banyaknya protes dari berbagai negara membuat aturan itu dicabut.
Kini, setiap pebulutangkis putri bebas menentukan pilihan terkait setelan bertandingnya. Apakah menggunakan celana pendek, atau rok layaknya para pebulutangkis Jepang saat ini.
Baca Juga: Dikalahkan Wakil Indonesia, Pebulutangkis Tercantik Dunia Cemberut