Belum Puas Asapi Mercedes Sekali, Begini Keinginan Verstappen Kepada Timnya

Jum'at, 12 Juli 2019 | 15:16 WIB
Belum Puas Asapi Mercedes Sekali, Begini Keinginan Verstappen Kepada Timnya
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen. [Asanka Brendon RATNAYAKE / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pembalap tim Red Bull, Max Verstappen agaknya ketagihan untuk mengalahkan duo pembalap Mercedes di gelaran Grand Prix Formula 1.

Menang di GP Austria, pembalap Formula 1 asal Belanda ini sukses membawa timnya serta konstruktor mesin baru mereka, Honda, untuk sedikit mengurangi laju tim Mercedes yang menang beruntun di laga-laga sebelumnya.

Belum merasa puas, Verstappen berujar bahwa timnya masih harus bekerja keras.

"Tentu itu kemengangan langka namun tidak berarti kami menjadi tim dominan. Kami harus meningkatkan performa untuk berbuat lebih." ungkap Verstappen dikutip dari Crash.

Baca Juga: Begini Jadinya Jika Jeep Dimodifikasi Jadi Mirip Mobil Formula 1

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, melesat cepat memenangi balapan F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (30/6/2019). [AFP/Joe Klamar]
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, melesat cepat memenangi balapan F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (30/6/2019). [AFP/Joe Klamar]

"Sekarang anda bisa memenangkan balapan karena kinerja mobil bagus begitu juga mesinnya. Ditambah dengan manajemen ban yang baik, mudah bagi mobil balap yang bagus untuk mempertahankan kondisi roda." ujarnya.

"Saya selalu mencoba yang terbaik dan saya pikir di banyak balapan saya melakukan semaksimal mungkin namun tetap saja saya hanya bisa menempati posisi kelima. Saya pikir kami lebih kompetitif dari Ferrari jadi saya tidak terlalu banyak kehilangan waktu di belakang mereka." pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI