Indonesia Open 2019: Mohammad Ahsan Berencana Boyong Anak Istri ke Istora

Senin, 08 Juli 2019 | 13:24 WIB
Indonesia Open 2019:  Mohammad Ahsan Berencana Boyong Anak Istri ke Istora
Pebulutangkis spesialis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Sabtu (11/5/2019). [Suara.com / Aried APRIADI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebulutangkis spesialis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan berencana untuk memboyong anak dan istrinya ke Istora Senayan, Jakarta. Hal itu dimaksudkan untuk meningkatkan motivasinya kala berlaga di Indonesia Open 2019.

Ahsan yang merupakan partner dari Hendra Setiawan menjadi satu dari enam wakil ganda putra Merah Putih di Indonesia Open edisi kali ini. Keduanya mendapat predikat sebagai unggulan keempat.

Pebulutangkis 31 tahun itu menjelaskan jika Indonesia Open merupakan salah satu turnamen favoritnya. Ahsan pun berencana untuk mengajak anak dan istrinya untuk turut meramaikan atmosfir Istora Senayan yang sejak dulu terkenal gegap gempita.

"Rencananya sih seperti itu (membawa anak dan istri menyaksikan Indonesia Open 2019). Tapi tak tahu praktiknya nanti seperti apa," ujar Mohammad Ahsan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Indonesia Open 2019: Hadapi Jawara All England, Fitriani Genjot Fisik

Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, memenangi babak pertama Kejuaraan Bulutangkis Asia 2019 usai mengalahkan wakil China Taipei, Liao Min Chun/Su Ching Heng, Rabu (24/4/2019). [Humas PBSI]
Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, memenangi babak pertama Kejuaraan Bulutangkis Asia 2019 usai mengalahkan wakil China Taipei, Liao Min Chun/Su Ching Heng, Rabu (24/4/2019). [Humas PBSI]

Indonesia Open 2019 akan menjadi edisi ke-11 yang diikuti Mohammad Ahsan sepanjang kariernya. Ia berharap bisa tampil bagus dalam turnamen BWF World Tour Super 1000 tersebut.

"Yang penting kami mau mengeluarkan kemampuan terbaik. Menang dan kalah ya itu namanya permainan. Tapi yang penting puas jika sudah mengeluarkan kemampuan kita, setiap orang pastinya ingin menang," pungkasnya.

Indonesia Open 2019 akan berlangsung mulai 16-21 Juli 2019 di Istora Senayan, Jakarta. Turnamen yang pertama kali bergulir pada 1982 itu akan memperebutkan hadiah uang dengan total 1,25 juta dollar Amerika Serikat atau sekitar Rp 17 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI