Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto hadapi Liu Cheng/Huang Kai Xiang. Kedua pasangan akan berhadapan di babak pertama Indonesia Open 2019.
Liu Cheng/Huang Kai Xiang merupakan pasangan anyar yang sengaja diturunkan tim China, disamping ganda putra andalan mereka seperti Li Junhui/Liu Yuchen pada ajang Indonesia Open kali ini.
Liu Cheng sejatinya merupakan parnter dari Zhang Nan. Pada masa jayanya, kedua pemain sempat merasakan prestasi manis dengan meraih medali emas Kejuaraan Dunia 2017.
Namun, di Indonesia Open 2019, tim China memutuskan untuk merombak kompsisi itu. Zhang Nan diputuskan bertandem dengan Ou Xian Yi.
Baca Juga: Pebulu Tangkis Tercantik di Dunia Potong Rambut, Fans Kecewa
Meski menghadapi pasangan baru, Fajar/Rian mengaku enggan lengah. Menurutnya, Liu Cheng bersama partner baru tetap merupakan ancaman besar bagi setiap lawan-lawannya.
"Ya mereka walaupun diubah-ubah komposisinya juga, China itu secara individual pemainnya bagus-bagus," ujar Fajar ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (5/7/2019).
"Jadi ya kami harus tetap waspada meski mereka pasangan baru. Apalagi Liu Cheng adalah mantan juara dunia juga, jadi harus tetap waspada," sambungnya.
Fajar mengatakan pemain China memiliki karakteristik tersendiri, yakni memiliki tenaga yang kuat dan bermain bola-bola panjang.
Hal itu disebut pebulutangkis 24 ini harus benar-benar diantisipasi.
Baca Juga: Terusir dari Stadion Madya, Zohri dkk Merasa Kurang Dihargai
"Kalau wakil China tipe permainannya itu bola-bola cepat, tenaganya kuat. Jadi harus antisipasi power dan permainan panjang mereka. Pemain China kebanyakan seperti itu," pungkasnya.