Verstappen Melesat Cepat di F1 GP Austria, Bos Red Bull Kebingungan

Kamis, 04 Juli 2019 | 13:33 WIB
Verstappen Melesat Cepat di F1 GP Austria, Bos Red Bull Kebingungan
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, melesat cepat memenangi balapan F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (30/6/2019). [AFP/Joe Klamar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Red Bull Racing kebingungan menanggapi hasil balapan Formula 1 GP Austria, Minggu (30/6/2019) lalu. Sang bos Christian Horner masih belum mengetahui mengapa jet darat RB15 bisa melesat begitu cepat di Sirkuit Red Bull Ring.

Seperti diketahui, GP Austria menjadi seri perdana yang berhasil dimenangi Tim Red Bull Racing pada gelaran F1 2019. Pebalap andalan mereka, Max Verstappen menjadi aktor kemenangan tersebut.

Pebalap Belanda itu mengawali balapan dari posisi kedua di belakang pilot jet darat Ferrari, Charles Leclerc.

Meski begitu, posisi Verstappen sempat melorot lantaran kurang sigap mengawali start. Perlahan tapi pasti, Verstappen mampu menyodok ke barisan terdepan.

Baca Juga: Gara-gara Berjenggot, Petinju Ini Dilarang Tarung

Verstappen dengan yang mengendarai RB15 bermesin Honda itu mampu bersaing, bahkan mengalahkan para rivalnya dari tim Ferrari dan Mercedes yang selama ini tampil dominan.

Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, melintasi garis finis pertama pada balapan seri kesembilan F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Racing, Minggu (30/6/2019). [AFP/Andrej Isakovic]
Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen, melintasi garis finis pertama pada balapan seri kesembilan F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Racing, Minggu (30/6/2019). [AFP/Andrej Isakovic]

"Di paruh kedua balapan, kami benar-benar bersemangat," ungkap Horner dilansir Motorsport, Kamis (4/7/2019).

"Mobil itu (RB15) sangat cepat. Kenyataannya adalah kita tidak sepenuhnya mengerti kenapa bisa secepat itu," jelasnya.

Pihak Red Bull membawa beberapa perubahan pada bagian mobil dalam menyambut F1 GP Austria. Salah satunya penggunaan model baru pada sayap bagian depan.

Kemenangan ini pun turut membuktikan pilihan Red Bull berpindah haluan dari Renault ke Honda sebagai penyokong dapur pacu tak keliru.

Baca Juga: Incar KO Pacquiao, Thurman: Kita Lihat Saja Apakah Dia Bisa Bertahan

(Dari kiri): Chales Leclerc (Ferrari), Toyoharu Tanabe (Direktur Teknik Honda F1), Max Verstappen (Red Bull Racing), dan Valtteri Bottas (Mercedes) berdiri di podium F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (30/6/2019). [AFP/Andrej Isakovic]
(Dari kiri): Chales Leclerc (Ferrari), Toyoharu Tanabe (Direktur Teknik Honda F1), Max Verstappen (Red Bull Racing), dan Valtteri Bottas (Mercedes) berdiri di podium F1 GP Austria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (30/6/2019). [AFP/Andrej Isakovic]

Performa jet darat mereka mampu tampil stabil dalam sembilan seri terakhir.

"Jelas pembaruan yang kami bawa ke mobil selama beberapa balapan terakhir sudah mulai datang dan bekerja dengan sangat baik," ujar Horner.

"Tetapi balapan ini dimenangkan dengan cara yang sulit. Kami harus melewati tiga dari empat rival utama dan Max Verstappen melakukan hal itu," tukas bos Red Bull Racing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI