Wow! Murray Dihadiahi Kontrak Baru Senilai Rp 2,4 Triliun

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 02 Juli 2019 | 10:10 WIB
Wow! Murray Dihadiahi Kontrak Baru Senilai Rp 2,4 Triliun
Guard Denver Nuggets, Jamal Murray (kanan), melepaskan tembakan yang coba diblok forward Indiana Pacers, Thaddeus Young, dalam laga NBA di 02 Arena, London, Inggris pada 12 Januari 2017. [AFP/Glyn Kirk]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kerja keras tidak akan mengkhianati hasil. Kata-kata bijak ini tepat untuk menggambarkan kondisi kekinian yang didapat pebasket Jamal Murray.

Usaha gigihnya dalam membantu Denver Nuggets melaju ke babak playoff NBA membuatnya dihadiahi kontrak baru bernilai fantastis.

Guard yang baru berusia 22 tahun itu dihadiahi kontrak maksimal senilai 170 juta dolar AS (sekitar Rp 2,4 triliun) dalam bursa pemain bebas kontrak NBA.

Dilansir dari The Canadian Press, Selasa (2/7/2019), untuk nilai tersebut Murray diikat kontrak selama lima tahun.

Baca Juga: Ngeri, Begini Kecelakaan yang Membuat Jorge Lorenzo Cedera Tulang Punggung

Nilai yang fantastis ini menjadi hadiah atas kerja keras Murray yang musim lalu membawa Nuggets ke peringkat kedua klasemen Wilayah Barat NBA, dengan catatan 58 kemenangan dan 24 kekalahan selama musim reguler.

Langkah Nuggets sendiri terhenti di babak semifinal playoff Wilayah Barat setelah kalah 3-4 dari Portland Trail Blazers.

Namun begitu, pihak Nuggets tetap mengapresiasi kerja keras Murray yang mencatatkan rata-rata 18,2 poin, 4,2 rebound, dan 4,8 assist dalam 75 penampilannya di kompetisi reguler NBA musim lalu.

Jamal Murray pun mengukir sejarah baru di NBA sebagai pebasket asal Kanada yang mendapatkan nilai kontrak tertinggi.

Sebelumnya, status itu dipegang Andrew Wiggins saat menadatangani kontrak dengan Minnesota Timberwolves pada tahun 2017, dengan nilai mencapai 148 juta dolar AS (sekitar Rp 2,1 triliun).

Baca Juga: Thurman Taruhan Rp 141 Juta Pukul KO Pacquiao Sebelum Ronde Ketiga

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI