Debut Bareng Tontowi di Indonesia Open 2019, Begini Perasaan Winny

Senin, 01 Juli 2019 | 14:56 WIB
Debut Bareng Tontowi di Indonesia Open 2019, Begini Perasaan Winny
Pasangan ganda campuran, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, menyumbang poin pertama bagi Indonesia atas Sri Lanka usai mengalahkan Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa, dalam penyisihan Grup C Badminton Asia Mixed Team Championships 2019, Selasa (19/3). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebulutangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Winny Oktavina Kandow mengaku deg-degan sekaligus gembira menatap debut di Indonesia Open 2019 bareng Tontowi Ahmad.

Sejak dipasangkan pada Februari 2019 lalu, Tontowi/Winny belum sekalipun mengikuti turnamen resmi yang berlangsung di Indonesia.

Pasangan senior-junior itu tercatat baru memainkan turnamen Barcelona Spain Masters, German Open, All England, Tong Yun Kai Cup, India Open, Malaysia Open dan Australia Open.

Winny sendiri belum pernah bermain di ajang Indonesia Open. Karenanya, bersama Tontowi, pebulutangkis 20 tahun itu tak sabar untuk merasakan atmosfer meriah Istora Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Thurman Taruhan Rp 141 Juta Pukul KO Pacquiao Sebelum Ronde Ketiga

"Saya deg-degan sih, tapi semangat juga karena selama ini berpasangan dengan bang Owi—sapaan akrab Tontowi—belum pernah main di Indonesia. Sekalinya main langsung di Indonesia Open pula," ujar Winny Oktavina Kandow di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Senin (1/7/2019).

Pebulutangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Winny Oktavina Kandow, ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Senin (1/7/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Pebulutangkis spesialis ganda campuran Indonesia, Winny Oktavina Kandow, ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Senin (1/7/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]

Pada Indonesia Open 2018, Tontowi Ahmad yang masih berpasangan dengan Liliyana Natsir, keluar sebagai juara setelah menundukkan wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Winny menyadari jika fakta tersebut akan membuat ekspektasi publik membumbung tinggi terhadap dirinya dan Tontowi.

Namun, ia tak ambil pusing dan menganggap Indonesia Open 2019 sebagai ajang pembuktian.

"Kalau jadi beban sih tidak. Tapi ini saya ingin membuktikan jika saya bisa mengimbangi bang Owi," ujar Winny.

Baca Juga: Bangkrut, Atlet Legendaris Ini Lelang Trofi untuk Bayar Utang

"Kalau untuk menggantikan Cik Butet—sapaan akrab Liliyana—sih tidak ya. Karena tak ada pemain yang bisa menggantikan sosok dia," pungkas Winny.

Indonesia Open 2019 akan berlangsung pada 16-21 Juli mendatang. Turnamen BWF World Tour Super 1000 itu menjadi salah satu ajang pengumpul poin kualifikasi menuju Olimpiade 2020 Tokyo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI