Suara.com - Pembalap Ducati Pramac Racing, Jack Miller jadi kuda hitam di ajang balap motor MotoGP. Meski begitu, rider asal Australia ini malah memuji motor Honda yang dianggap bisa mengimbangi motor Ducati tunggangannya.
Dilansir Speedweek, pembalap 24 tahun itu memuji motor Honda yang mulai berkembang dan mulai bisa menyaingi Desmocedici di trek lurus.
"Aku tidak tahu, karena Marc Marquez menang di Barcelona pada 2014 dan 2019. Honda dan Yamaha bekerja sangat bagus di Catalunya, tentunya butuh waktu yang cukup lama," buka Jack Miller
Ia menambahkan "Ducati tentu punya top speed yang sangat bagus. Tapi MotoGP 2019 ini, Honda mulai berhasil mengimbangi kecepatan kami. Sekarang, mereka punya akselerasi yang lebih bertenaga,"
Baca Juga: Seekor Paus Ditemukan Mati Terdampar di Kawasan Geopark Ciletuh
Pujian dari Jack Miller kemudian berujung dengan keingiannnya untuk mendapatkan motor yang sama dengan yang digunakan Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
"Tahun lalu kami menggunakan motor yang jauh berbeda. Tapi di musim ini, untuk pertama kalinya Aku menggunakan motor yang sama dengan yang digunakan tim pabrikan," kata Jack Miller.
Bertengger di posisi lima klasemen sementara MotoGP, Kesempatan JackAss (julukan untuk Jack Miller) untuk promosi memang semakin kecil, mengingat posisi Danilo Petrucci saat ini. Pun begitu, Jack Miller berharap kalau ia bertahan di Ducati Pramac Racing dan mendapatkan motor baru untuk musim depan.