Hendry tak menampik persaingan di Indonesia Open 2019 akan jauh lebih sulit dari Australia Open.
Namun, melihat capaian anak latihnya dalam beberapa turnamen terakhir, pelatih jebolan PB Tangkas itu yakin Jonatan cs bisa bersaing.
"Lawannya juga kan tidak aneh-aneh, sudah ada track record, itu yang coba kita pelajari dari keadaan ini. Mudah-mudahan dalam dua sampai tiga minggu ini, ada lebih percaya diri, ada peningkatan, supaya main lebih bagus," pungkasnya.
Baca Juga: Dulu Lawan Kini Teman, Valentino Rossi Bertukar Helm dengan Dani Pedrosa
Indonesia Open 2019 akan bergulir di Istora Senayan, Jakarta, pada 16-21 Juli mendatang.