Suara.com - Banyak yang menyebut keputusan tim pabrikan Red Bull KTM untuk tetap menggunakan sasis tubular tidak akan membuat KTM berkembang. Meski begitu, pembalap mereka Pol Espargaro menepis isu tersebut dan tetap menunjukkan optimisme bahwa KTM bisa berkembang di MotoGP.
Dilansir Speedweek, rider Spanyol itu begitu percaya diri mengatakan "Jika kami terus bekerja sama, bukan tidak mungkin di masa depan KTM bisa berjaya di MotoGP,"
Menurutnya, gaya membalapnya sudah mulai cocok dengan motor KTM, dan semakin terus berkembang seiring berjalannya musim.
"Gaya membalapku lebih baik lagi sekarang dan hubunganku dengan tim jauh lebih baik. Dari setiap balapan, Aku akan semakin menyatu dengan motorku dan juga dengan tim. Kami bekerja sebagai kesatuan dan itulah yang membuat kami bisa berkembang dengan cepat. Rasakan saja dan lihat hasilnya," kata Pol Espargaro.
Baca Juga: 4 Penyebab Pernikahan Hancur di Tahun ke-5
Lebih lanjut, pembalap 28 tahun ini juga menyinggung soal sasis tubular yang dipertahankan KTM dan terus digunakan di motor KTM RC16 "Aku dengar banyak orang yang mengatakan kami tidak bisa meraih apapun dengan sasis tubular... Tapi kami akan tunjukkan kalau kami mampu bersaing dan bertarung untuk mengalahkan mereka."
KTM memang mempertahankan sasis tubular mereka di motor yang digunakan di MotoGP (KTM RC16). Seperti Ducati, kabarnya, KTM juga menjadikan MotoGP sebagai ajang eksperimen mereka untuk sepeda motor yang diproduksi secara massal.
Apakah keberanian Pol Espargaro untuk angkat bicara soal isu miring tentang KTM yang terus dikritik, karena menggunakan sasis tubular dan optimismenya bisa membawa hasil bagus di MotoGP Catalan?