Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti akan menghadapi lawan berat di partai final Australia Open 2019, Minggu (9/6/2019).
Finalis New Zealand Open 2019 itu akan berebut trofi kemenangan dengan pasangan ganda campuran China yang kini menduduki peringkat dua dunia, Wang Yilyu/Huang Dongping.
Dilihat dari peringkat dunia dan rekor pertemuan, Praveen / Melati bakal menjadi pasangan underdog dalam laga final yang akan berlangsung di Quaycentre, Sydney, Australia itu.
Pasalnya, Praveen / Melati yang kini duduk di peringkat tujuh dunia, sudah empat kali bertemu Wang/Huang. Hasilnya, anak latih Richard Mainaky itu tak sekalipun mengakhiri laga dengan kemenangan.
Baca Juga: Jadwal Final Australia Open 2019: Indonesia Punya Kans Kawinkan Gelar
Meski sadar menghadapi lawan yang di atas kertas lebih tangguh, Praveen / Melati enggan merasa terbebani. Keduanya hanya ingin memberikan penampilan sebaik mungkin.
"Di babak final, pasti lawan yang dihadapi lebih berat dari semifinal. Wang / Huang mainnya rapi, mereka kuat dan jarang membuat kesalahan sendiri," ujar Melati Daeva Oktavianti dalam rilis yang diterima Suara.com, Minggu (9/6/2019).
"Yang penting itu dari penampilan kami, main semaksimal mungkin dan all out, kan kami sudah beberapa kali juga ketemu mereka, kami akan berusaha menikmati permainan," sambungnya.
Laga final Australia Open 2019 sendiri akan berlangsung mulai pukul 13.00 waktu setempat, atau pukul 10.00 WIB, di mana Praveen / Melati akan memainkan laga kelima atau terakhir.
Baca Juga: Australia Open 2019: Greysia/Apriyani Menjejak Semifinal