Suara.com - Maestro tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei masih dalam proses pemulihan usai didiagnosa menderita kanker hidung stadium awal sejak Juli 2018 lalu.
Menyikapi kondisi tersebut, pelatih sektor tunggal putra Federasi Bulutangkis Malaysia (BAM), Misbun Sadek, mengindikasikan untuk mengesampingkan Lee Chong Wei dalam persiapan menuju Olimpiade 2020 Tokyo.
Mempertimbangkan kondisi kesehatan mantan tunggal putra peringkat satu dunia itu, Misbun lebih memilih opsi untuk mengorbitkan para tunggal putra muda Malaysia seperti Lee Zii Jia, Soong Joo Ven dan Cheam June Wei.
"Pengumpulan poin kualifikasi Olimpiade 2020 sudah dimulai. Kami harus lebih memfokuskan diri kepada para pemain muda," ujar Misbun Sidek dilansir dari Badminton Planet, Selasa (6/6/2019).
Baca Juga: Lee Chong Wei Terancam Absen di Kejuaraan Dunia 2019, Kenapa ?
Meskipun para penggemar bulutangkis baik di Malaysia maupun seluruh dunia masih berharap Lee Chong Wei bisa turut bersaing memperebutkan satu tiket ke Olimpiade, Misbun Sidek mengaku tak akan memberikan tekanan apapun kepada anak latihnya itu.
Chong Wei disebut Sidek tengah berjuang memulihkan diri setelah absen cukup lama dari dunia bulutangkis profesional. Apapun hasilnya nanti, BAM kata Sidek akan menghormati segala keputusan peraih tiga medali perak Olimpiade tersebut.
"Kami harus memberikan Chong Wei lebih banyak ruang untuk beristirahat. Dia telah memberikan banyak hal kepada negara ini, kami harus membiarkan Chong Wei memutuskan apa yang terbaik untuknya," pungkas Misbun Sidek.
Setelah absen hampir satu tahun, peringkat dunia Lee Chong Wei kini terdampar jauh di posisi 190. Jika dibandingkan dengan peringkat tunggal putra Malaysia lainnya, peringkat Lee Chong Wei jelas sudah tertinggal jauh.
Lee Zii Jia kini berada diperingkat 20 dunia, Soong Joo Ven duduk di rangking 72. Sementara Cheam June Wei berada di peringkat ke-91.
Baca Juga: Singapore Open 2019: Jonatan Waspadai Serangan Calon Penerus Lee Chong Wei
Selama menjalani penyembuhan penyakit kanker hidung, BWF memang melindungi peringkat dunia Lee Chong Wei di nomor tiga dunia. Namun peraturan itu hanya berlaku hingga 14 Agustus tahun ini.