Australia Open 2019: Jadi Unggulan Keempat, Fajar/Rian Diminta Tak Jemawa

Kamis, 30 Mei 2019 | 14:33 WIB
Australia Open 2019: Jadi Unggulan Keempat, Fajar/Rian Diminta Tak Jemawa
Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. (Dok. PBSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto diminta tampil fokus di Australia Open 2019. Meski mendapat jatah unggulan keempat, keduanya diminta tak bersikap jemawa terhadap lawan-lawannya.

Hal itu disampaikan pelatih sektor ganda putra PBSI, Herry Iman Pierngadi, saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, Rabu (29/5/2019).

Herry meminta setiap anak didiknya, terutama Fajar/Rian untuk tampil fokus pada laga demi laga. Keduanya diminta tak meremehkan lawan-lawan yang bakal dihadapi, terlepas predikat mereka sebagai unggulan.

"Fajar/Rian menjadi unggulan keempat di Australia Open 2019. Tapi saya bilang ke pemain jangan terobsesi dengan membaca seeded (daftar unggulan), kita step by step saja lah," ujar Herry Iman Pierngadi.

Baca Juga: Australia Open: Jadi Unggulan Kedua, Anthony Incar Gelar Perdana di 2019

"Mereka konsentrasi dulu dari babak pertama, lalu kalau sudah melewati, perhatikan babak kedua. Karena belajar dari pengalaman, seolah-olah yakin saja. Tapi, perjuangan kan tak gampang, apapun masih bisa terjadi," tuturnya.

Di babak pertama, Fajar/Rian mendapat ujian dari wakil Korea Selatan peringkat 42 dunia, Choi SolGyu/Seo Seung Jae. Ini akan jadi pertemuan perdana antar kedua pasangan.

Jika berhasil lolos, Fajar/Rian yang merupakan juara Swiss Open 2019, akan menghadapi pemenang antara Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso yang masih menunggu lawannya dari babak kualifikasi.

Meski di atas kertas diunggulkan untuk menang, Fajar/Rian diminta Herry tetap merendah. Konsentrasi di setiap laga, disebut pelatih berjuluk Naga Api, penting bagi setiap pemain.

"Kadang-kadang justru tak konsentrasi dengan lawan yang sedang dihadapi. Justru sudah memikirkan lawan di babak kedua, itu yang membuat pemain jadi tak fokus," pungkasnya.

Baca Juga: Turun di Australia Open 2019, Fitriani Cs Ditantang Lolos ke Semifinal

Australia Open 2019 akan berlangsung di Quaycenter, Sydney, pada 4-9 Juni mendatang. Turnamen BWF World Tour Super 300 itu turut menjadi ajang pengumpulan poin menuju Olimpiade 2020 Tokyo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI