Suara.com - Sirkuit Le Mans merupakan salah satu sirkuit paling bersejarah di ajang balapan MotoGP. Sirkuit yang berada di Perancis ini pertama kali memulai debutnya sebagai tuan rumah balapan kejuaraan dunia (yang sekarang bernama MotoGP) pada tahun 1969.
Beda jauh dari zaman sekarang, motor pada tahun tersebut masih memiliki bentuk yang sederhana dan membawa nuansa klasik yang kental jika dilihat saat ini. Dalam video berikut ini, terdapat empat motor plus satu side car pertama yang memenangi balapan di Le Mans tahun 1969. Berikut videonya.
Dalam video tersebut berjajar beberapa motor balap klasik dan side car yang menjadi juara pada 18 Mei 1969 tersebut secara berurutan, yakni mulai dari kelas primer alias 500 cc, 250 cc, 125 cc, dan 50 cc. Tentu saja semua motor tersebut masih memakai mesin 2-Tak.
Secara berurutan dari kelas terkecil, motor tersebut adalam milik Aalt Toersen, Jean Aureal, Santiago Herrero, dan pembalap paling kondang di era itu, Giacomo Agostini. Pada era tersebut, motor Jepang belum ada yang berkompetisi di kelas 500 cc, membuat MV Agusta sempat menjadi peraih kemenangan terbanyak di era tersebut.
Baca Juga: Razia di Perbatasan, Polres Kediri Antisipasi Gerakan People Power