Suara.com - Dua hari jelang menghadapi Inggris, Tim Indonesia menjajal arena Guangxi Sports Center, Nanning, China yang menjadi lokasi perhelatan Piala Sudirman 2019 pada, Jumat (17/5).
Latihan berlangsung 40 menit dengan menggunakan lima lapangan. Pada kesempatan ini, Hendra Setiawan cs mencoba beradaptasi dengan kondisi lapangan, angin, pencahayaan dan sebagainya.
Chef de Mission Tim Indonesia, Achmad Budiharto mengatakan, hari ini para pelatih sudah mulai mensimulasikan dan menilai kondisi terakhir serta kesiapan para atlet.
Simulasi dan pengecekan kondisi atlet ini juga sebagai salah satu bahan pertimbangan untuk penentuan line-up pemain.
Baca Juga: 5 Bulan Tak Digaji, Legenda Tinju Indonesia Ellyas Pical Lapor Kemenpora
"Hari ini atlet lebih fokus coba arena pertandingan, kenali kondisi lapangan, arah angin dan sebagainya. Sedangkan pelatih mulai mensimulasikan kira-kira siapa yang akan diturunkan nanti," jelas Budiharto dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (17/5/2019).
"Untuk line-up pemain, belum ada omongan dengan pelatih dan manajer, biasanya H-1 akan ada briefing dan di situ akan ditentukan bersama kapten tim juga."
"Di briefing itu selain menentukan line-up, kami juga akan membahas perkiraan calon lawan yang akan turun," tambahnya.
Di Piala Sudirman 2019, selain dengan Inggris, Tim Indonesia juga satu grup dengan Denmark.
Baca Juga: Ini Nazar Susy Susanti Jika Indonesia Juara Sudirman Cup 2019
Inggris akan jadi lawan pertama Indonesia di babak penyisihan Grup 1B Piala Sudirman 2019, Minggu (19/5) lusa.