Pulih dari Cedera, Ratu BMX Indonesia Bidik Poin di Taiwan Cup

Kamis, 16 Mei 2019 | 18:55 WIB
Pulih dari Cedera, Ratu BMX Indonesia Bidik Poin di Taiwan Cup
Pebalap sepeda BMX putri Indonesia, Elga Kharisma. [Instagram@elga_kharisma]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet balap sepeda Indonesia, Elga Kharisma Novanda, membidik podium juara saat turun di kejuaraan Taiwan Cup Track International Clasic I & II 2019. Kejuaraan itu akan berlangsung pada 18-20 Mei 2019.

Walaupun baru pulih pasca operasi, Elga tetap bertekad meraih podium. Pasalnya, kejuaraan di China Taipei itu masuk dalam rangkaian event pengumpul poin kualifikasi Olimpiade 2020.

Ajang ini jadi yang pertama bagi Elga setelah absen sekitar enam bulan pasca operasi pada 30 Oktober 2018 lalu.

Dalam event ini, atlet kelahiran Malang, Jawa Timur itu akan turun di dua nomor yakni keirin dan team sprint.

Baca Juga: Tampil Berhijab, Ratu Wushu Asia Tenggara Ini Cantiknya Makin Terpancar

"Team sprint harus dapat medali. Karena dari pribadi juga inginnya seperti itu. Ini kan salah satu dari event kualifikasi Olimpiade, jadi kalau bisa saya dapat medali, ibaratnya peringkat 1,2, atau 3 lah," ujar Elga saat dihubungi Suara.com, Kamis (16/5/2019).

Atlet sepeda (BMX) putri andalan Indonesia, Elga Kharisma Novanda [Suara.com / Arief APRIADI]
Atlet sepeda (BMX) putri andalan Indonesia, Elga Kharisma Novanda [Suara.com/Arief Apriadi]

Atlet yang dijuluki Ratu BMX Indonesia ini mengaku sudah pulih baik secara fisik maupun mental.

Walaupun tak menampik ada perasaan gugup dalam menatap laga debutnya pasca cedera, ia siap memberikan yang terbaik di Taiwan nanti.

"Sudah fit 100 persen, walau masih ada sedikit sakit tapi sudah tidak seperti kemarin. Jadi, kalau dibilang fit ya sudah fit, hampir kembali ke normal," tutur Elga.

Di nomor team sprint, Elga akan bereuni dengan Crismonita Dwi Putri.

Baca Juga: Hadapi Keith Thurman, Manny Pacquiao Terima Bayaran Fantastis

Pebalap sprint Indonesia Crismonita Dwi Putri yang berpasangan dengan Wiji Lestari memacu sepedanya saat berlomba dengan tim Hong Kong dalam final perebutan medali perunggu nomor Women Elite Team Sprint Asian Track Championships 2019 di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Rabu (9/1/2019) malam. [Antara/Sigid Kurniawan]
Pebalap sprint Indonesia Crismonita Dwi Putri yang berpasangan dengan Wiji Lestari memacu sepedanya saat berlomba dengan tim Hong Kong dalam final perebutan medali perunggu nomor Women Elite Team Sprint Asian Track Championships 2019 di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta, Rabu (9/1/2019) malam. [Antara/Sigid Kurniawan]

Terakhir kali keduanya bertandem adalah di ajang ACC Track Asia Cup 2018 di Thailand dan India, dan sukses menyabet dua medali.

"Saya sudah beberapa kali tampil bersama Crismonita, jadi penyesuaannya sih cepat ya. Kemarin juga sempat latihan bareng," pungkas Elga.

Selain Elga dan Crismonita, PB ISSI juga mengirim satu wakil atlet putri lainnya di Taiwan Cup Track International Clasic I & II 2019, yakni Ayustina Delia Priatna.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI