Ini Nazar Sandy Jika CLS Knights Juara ABL

Selasa, 14 Mei 2019 | 17:29 WIB
Ini Nazar Sandy Jika CLS Knights Juara ABL
Penggawa CLS Knights Indonesia, Sandy Febiansyakh Kurniawan (kanan), melakukan lay up yang coba dihadang forward Singapore Slingers, Jerran Young. [Dok. CLS Knights Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penggawa CLS Knights Indonesia, Sandy Febiansyakh Kurniawan bernazar akan mengadakan pesta bersama Knights Society—julukan penggemar CLS Knights.

Nazar itu diucapnya bila CLS Knights sukses menjuarai ASEAN Basketball League (ABL) 2018/2019.

CLS Knights tinggal selangkah lagi merengkuh juara ABL. Hasil itu menyusul kemenangan 87-74 di game keempat final ABL 2018/2019 atas Singapore Slingers, Sabtu (11/5/2019) lalu.

Kemenangan itu membuat skor kedua tim menjadi imbang 2-2 dalam final yang memakai format best-of-five.

Baca Juga: 5 Bulan Tak Digaji, Legenda Tinju Indonesia Ellyas Pical Lapor Kemenpora

Pasukan Brian Maurice Rowsom itu hanya membutuhkan satu kemenangan lagi atas Singapore Slingers. Laga hidup mati itu akan berlangsung di OCBC Arena, Singapura, Rabu (15/5/2019) besok.

"Satu hal yang pasti kalau juara, saya mau hura-hura bersama masyarakat Surabaya," ujar Sandy Febiansyakh Kurniawan.

Legiun asing milik CLS Knights Indonesia, Darryl Watkins (kedua dari kanan) berhasil menjadi bintang kemenangan timnya di laga keempat final ABL 2018/2019 setelah membukukan double-double dengan rincian 28 poin dan 16 rebound, serta lima assist. [Dok. CLS Knights Indonesia]
Legiun asing milik CLS Knights Indonesia, Darryl Watkins (kedua dari kanan) berhasil menjadi bintang kemenangan timnya di laga keempat final ABL 2018/2019 setelah membukukan double-double dengan rincian 28 poin dan 16 rebound, serta lima assist. [Dok. CLS Knights Indonesia]

Manajemen CLS Knights sendiri telah menjanjikan bonus besar kepada para pemainnya jika berhasil meraih trofi ABL 2018/2019.

Andai benar terwujud, Sandy akan mengalokasikan bonus itu untuk membangun hunian.

"Kalau CLS Knights juara juga saya mau jadiin (membangun—red) rumah dulu," ungkap Sandy Febiansyakh.

Baca Juga: Densus Ciduk Terduga Teroris YM, Forki: Kalau Atlet Asal Bekasi Iya, Tapi..

Bagi Sandy, ini laga final keduanya bersama CLS Knights Indonesia. Sebelumnya, pemain Timnas Basket Indonesia di Asian Games 2018 itu turut membantu CLS Knights melaju ke final dan menjuarai Indonesian Basketball League (IBL) 2016.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI