Greysia Siap Pikul Tanggung Jawab di Sudirman Cup 2019

Minggu, 12 Mei 2019 | 14:35 WIB
Greysia Siap Pikul Tanggung Jawab di Sudirman Cup 2019
Pebulutangkis spesialis ganda putri Indonesia, Greysia Polii (kanan) di Hotel Century, Senayan, Jakarta, Sabtu (11/5/2019). [Dok. PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi harapan terbesar tim Indonesia dari sektor ganda putri di Sudirman Cup 2019. Mereka merupakan satu-satunya pasangan tetap yang bakal bertolak ke Nanning, China.

Edisi Sudirman Cup kali ini, PBSI hanya menyertakan tiga pemain dari sektor ganda putri. Selain Greysia/Apriyani, terdapat Ni Ketut Mahadewi Istarani yang diproyeksikan sebagai cadangan dari Greysia maupun Apriyani.

Walau memiliki back-up dalam diri Ni Ketut, beban untuk menyumbang poin tetap berada di pundak Greysia/Apriyani yang notabene merupakan pasangan ganda putri Indonesia paling konsisten yang kini bertengger di peringkat lima dunia.

Menanggapi fakta tersebut, Greysia Polii mengaku siap mengemban tanggung jawab. Menurutnya, atlet itu layaknya seorang tentara, bila ditugaskan maka mau tak mau harus siap untuk menyelesaikannya.

Baca Juga: Gregoria Ingin Ulangi Penampilan Apik di Asian Games ke Sudirman Cup

"Atlet itu seperti setengah tentara, kalau ditugasin, ya sudah jalan, maju. Kami ditugaskan di ganda putri, kami bisa (dapat) poin dan bisa tidak (dapat) poin, apapun itu hasilnya memang kami bertiga sudah siap," kata Greysia di Hotel Century, Senayan, Jakarta (12/5/2019).

Greysia sendiri datang ke Sudirman Cup 2019 dengan sedikit kendala. Ia belum lama mengalami cedera bengkak tangan yang membuatnya harus abse dari ajang perdana pengumpul poin Olimpiade 2020, New Zealand Open 2019 awal Mei lalu.

Meski begitu, jika mendapat mandat bermain di Sudirman Cup 2019 nanti, Greysia yang menjadi pemain paling senior di skuat putri Indonesia siap memberikan 100 persen kemampuannya di atas lapangan.

"Karena saya baru sembuh cedera, tambahan dari pelatih lebih ke jaga kondisi saya, maintenance. Mungkin kami yang akan jadi pilihan, tapi makanya ada Ketut karena dia bisa main dengan saya dan Apri, kami tinggal dapat arahan dari tim," pungkasnya.

Sudirman Cup 2019 sendiri akan berlangsung di Nanning China pada 19-26 Mei 2019 mendatang. Tim Indonesia akan bertolak ke Nanning, China pada Rabu (15/5/2019) dengan menggunakan maskapai Cathay Pacific 718 via Hong Kong, pada pukul 08.15 WIB.

Baca Juga: Jelang Sudirman Cup 2019, Rian Ardianto Pilih Tak Berpuasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI