Kehadiran Zohri Diharapkan Bisa Mendongkrak Prestasi Tim Estafet Putra

Selasa, 07 Mei 2019 | 18:28 WIB
Kehadiran Zohri Diharapkan Bisa Mendongkrak Prestasi Tim Estafet Putra
Pelatih lari jarak pendek PB PASI, Eni Nuraeni (kiri bawah) bersama tim estafet 4x100 meter putra Indonesia, saat ditemui di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (7/5/2019). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim estafet 4x100 meter putra Indonesia mendapat tambahan amunisi jelang berlaga di Kejuaraan Dunia Estafet 2019. Lalu Muhammad Zohri dipastikan menjadi salah satu dari enam sprinter yang akan berlaga di kompetisi yang berlangsung di Yokohama, Jepang, 11-12 Mei 2019.

Sebelumnya Lalu Muhammad Zohri absen saat tim estafet 4x100 meter putra Indonesia berlaga di Kejuaraan Atletik Asia 2019 di Doha, Qatar, April lalu.

Saat itu, tim yang diisi Muhammad Abina Bisma, Eko Rimbawan, Adi Joko, dan Bayu Kertanegara tampil buruk. Mereka bahkan gagal melaju ke babak final.

Saat itu, posisi Lalu Muhammad Zohri digantikan oleh Adi Joko lantaran jadwal lari 100 meter andalannya juga dipertandingkan dengan jarak waktu yang terbilang sangat berdekatan.

Baca Juga: Jadi Manusia Tercepat Asia Tenggara, Lalu Muhammad Zohri Belum Puas

Eni Nuraeni selaku pelatih lari jarak pendek PB PASI, berahrap kehadiran Lalu Muhammad Zohri bisa mendongkrak prestasi tim estafet 4x100 meter putra. Di Yokohama nanti, tim Merah Putih diharapkan bisa melaju minimal hingga babak final.

"Kemarin pada Kejuararan Atletik Asia 2019 di Doha, tim estafet tanpa diperkuat Zohri. Jadi hasil kurang maksimal. Nah untuk di Yokohama kita masukkan Zohri, jadi InsyaAllah hasilnya lebih baik," ujar Eni Nuraeni saat ditemui di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Tim estafet 4x100 meter putra sendiri memang tengah menjalani masa transisi. Hal itu lantaran sprinter andalan Merah Putih, Muhammad Fadlin memutuskan pensiun setelah Asian Games 2018.

Meski di atas kertas tengah membangun kembali kekuatan tim, Eni tetap berharap Lalu Muhammad Zohri dan kawan-kawan bisa segera mungkin tampil kompak. Di Kejuaraan Dunia Estafet 2019 ini, mereka diharapkan bisa meraih hasil memuaskan.

"Ya kalau bisa lolos untuk masuk kuota Olimpiade 2020. Kalau Olimpiade kan ada limitnya. Ya minimal kita bisa masuk final atau 16 besar lah," pungkasnya.

Baca Juga: Lalu Muhammad Zohri Tak Kaget Pecahkan Rekor Manusia Tercepat Asia Tenggara

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI