Puji Penampilan Tontowi / Winny, Liliyana: Cukup Bagus, Tapi...

Kamis, 02 Mei 2019 | 17:10 WIB
Puji Penampilan Tontowi / Winny, Liliyana: Cukup Bagus, Tapi...
Pasangan ganda campuran, Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandow, menyumbang poin pertama bagi Indonesia atas Sri Lanka usai mengalahkan Sachin Dias/Thilini Pramodika Hendahewa, dalam penyisihan Grup C Badminton Asia Mixed Team Championships 2019, Selasa (19/3). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keputusan pensiun sebagai atlet tak membuat Liliyana Natsir sepenuhnya meninggalkan dunia bulutangkis. Perempuan 33 tahun itu masih kerap memantau kiprah wakil Indonesia saat berlaga diberbagai turnamen.

Salah satu yang tak luput dari pantauan Liliyana Natsir adalah mantan rekannya, Tontowi Ahmad. Liliyana mengaku kerap menyaksikan aksi Tontowi yang kini berpasangan dengan Winny Oktavina Kandow.

Menurut Liliyana, penampilan Tontowi/Winny sejauh ini cukup bagus. Meskipun, pasangan ganda campuran yang kini meduduki peringkat 41 dunia itu, disebutnya masih perlu waktu untuk tampil solid.

Sejak dipasangkan pada Februari 2019 silam, Tontowi/Winny memang belum pernah menjajakkan kaki di podium juara.

Baca Juga: Garang di Ring, Petinju Ini Dibuat KO Berkali-kali oleh Aktris Seksi Ini

Capaian terbaik mereka adalah empat kali lolos ke babak perempat final, yakni di Barcelona Spain Masters, All England, India Open, dan Malaysia Open 2019.

Sementara, saat pertama kali berpartner dengan Liliyana, penampilan Tontowi langsung melejit dengan merengkuh medali emas di Macau Open Championships 2010.

"Sudah cukup bagus ya, karena itu saya bilang saat ketemu Owi—sapaan akrab Tontowi—bahwa ia harus sabar. Karena kan saya sama Owi waktu dipartnerkan bisa langsung juara, tapi tak semua (pasangan) bisa seperti itu," ujar Liliyana Natsir di Galeri Indonesia Kaya, Jakarta Pusat, Kamis (2/5/2019).

Menurut Liliyana, gelar juara tak selalu menjadi ukuran sebuah pasangan anyar akan merengkuh sukses di masa depan.

Baca Juga: Usai Finalis di Kejuaraan Asia, The Minions Dapat Peringatan dari Pelatih

Karena itu, ia berharap Tontowi mau bersabar sambil membimbing Winny ke level permainan yang lebih tinggi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI