Suara.com - Pebalap anyar tim pabrikan KTM, Johann Zarco mengungkap sosok pebalap idolanya. Rider Prancis ini mengaku mengidolakan Valentino Rossi sedari kecil.
Zarco mengungkapkan dirinya tak menyangka kini bisa bersaing dengan sang idola di lintasan yang sama.
"Siapa pebalap idola saya? Saya akan mengatakan Valentino Rossi. Dulu saya hanya bisa menontonnya di televisi, sekarang saya bertarung dengannya," ujar Zarco, dikutip dari Tuttomotoriweb, Kamis (25/4/2019).
Meski mengidolakan Valentino Rossi, namun hal itu tak serta-merta membuat Zarco memfavoritkan pebalap Yamaha tersebut sebagai favorit juara dunia MotoGP musim ini.
Baca Juga: Viral Video Masturbasi Mirip Atlet Bulutangkis, PBSI: Jangan Asal Ngomong!
Juara dunia Moto2 2015 dan 2016 ini menyebut Marc Marquez masih favorit untuk kembali trofi juara dunia.
"Saya akan mengatakan kalau nomor 93, Marc Marquez adalah favorit. Dia adalah juara bertahan, dan saya pikir dia memiliki kekuatan untuk memenangi balapan lagi, dan memimpin musim ini," tukas Zarco.
Pada kejuaraan MotoGP musim ini, sinar kebintangan Johann Zarco sedikit meredup. Dia belum mampu beradaptasi dengan motor tim barunya ini.
Di klasemen sementara pebalap MotoGP 2019, Johann Zarco saat ini menempati posisi ke-19 dengan poin lima. Terpaut 46 poin dari pebalap idolanya, Valentino Rossi, yang menempati urutan kedua.
Baca Juga: Video Onani Mirip Atlet Bulutangkis Viral, PBSI Minta Pemain Profesional