Gagal ke Semifinal, Jonatan Mengaku Kurang Beruntung

Jum'at, 12 April 2019 | 21:51 WIB
Gagal ke Semifinal, Jonatan Mengaku Kurang Beruntung
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke babak kedua Singapore Open 2019 usai mengalahkan wakil Thailand, Khosit Phetpradab, Rabu (10/4). [Humas PBSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gagal melangkah ke semifinal Singapore Open 2019, Jonatan Christie mengaku kecewa. Kekalahannya dari Viktor Axelsen (Denmar) disebut Jonatan hanya merupakan sebuah ketidakberuntungan.

Diberitakan sebelumnya, Jonatan tersingkir di babak perempat final setelah gagal meladeni perlawanan Viktor Axelsen. Jonatan kalah dalam pertarungan rubber game dengan skor 24-22, 18-21, 22-24 di Singapore Indoor Stadium.

Di game pertama, Jonatan berhasil menguasai jalannya pertandingan. Meski sempat tertinggal 19-20, peraih medali emas Asian Games 2018 itu pada akhirnya sukses merebut kemenangan.

Namun, pada dua game terakhir, Jojo --sapaan akrab Jonatan-- mendapat perlawanan sengit dari Axelsen. Sempat beberapa kali unggul di game kedua maupun ketiga, tunggal putra 21 tahun itu akhirnya tumbang.

Baca Juga: Jonatan Tersingkir, Harapan Indonesia Ada di Pundak Anthony

“Cukup sedikit disayangkan karena beberapa kali sudah unggul, tapi tidak bisa menyelesaikan dengan baik. Itu jadi pelajaran lagi buat saya juga," ujar Jonatan Christie dalam rilis yang diterima Suara.com, Jum'at (12/4/2019).

"Pengambilan keputusan di poin-poin akhir bisa dibilang menjadi faktor yang kurang beruntung dari saya hari ini. Viktor Axelsen bermain cukup baik hari ini. Dia bisa beberapa kali membaca permainan cepat saya,” sambungnya.

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke semifinal Malaysia Open 2019 usai menang atas ranking empat dunia, Viktor Axelsen (Denmark), Jumat (5/4). [Humas PBSI]
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, melaju ke semifinal Malaysia Open 2019 usai menang atas ranking empat dunia, Viktor Axelsen (Denmark), Jumat (5/4). [Humas PBSI]

Kekalahan ini membuat Jonatan gagal memperpanjang dominasi atas Axelsen. Padahal, di Malaysia Open 2019 pekan lalu, Jojo sukses mempermalukan tunggal putra peringkat tiga dunia itu dengan skor 21-18, 21-19.

Jonatan menilai penampilan Axelsen tak jauh berubah dengan pertemuan pekan lalu. Kekalahannya kali ini, disebutnya lebih disebabkan oleh pengambilan keputusan yang kurang tepat khususnya pada poin-poin kritis.

“Tidak ada yang berubah dari permainan lawan, tapi saya rasa keputusan akhirnya saja tadi yang sangat disayangkan. Karena saya merasa penampilan saya sudah cukup baik dibanding dua pertandingan sebelumnya lawan Malaysia dan Thailand kemarin," tutur Jonatan.

Baca Juga: Tuntaskan Dendam, Kevin / Marcus Melaju ke Semifinal Singapore Open 2019

"Tapi ya ini jadi pengalaman buat saya untuk lebih tenang lagi di poin-poin penting,” pungkas pebulutangkis jebolan PB Tangkas tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI