Suara.com - Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti mengatakan, pihaknya telah menentukan sosok yang akan melatih sektor tunggal putri.
Pengumuman terkait siapa kepala pelatih yang akan menangani Gregoria Mariska Tunjung dan kolega bakal diumumkan besok, Jumat (15/3/2019).
"Besok ya (pelatih tunggal putri diumumkan). Kami akan menyiapkan data-datanya dahulu ya. Tapi orangnya sudah ada," kata Susy Susanti saat dihubungi Suara.com, Kamis (14/3/2019).
Susy mengatakan jika pengumuman kursi pelatih yang sudah kosong sejak 2017 lalu itu tak akan bersifat heboh.
Baca Juga: Gara-gara Ini Tontowi dan Liliyana Kembali Dipersatukan
PBSI tak akan menggelar konferensi pers, pengumuman hanya akan dilakukan lewat siaran pers.
"Tidak ada konferensi pers, PBSI nanti hanya mengumumkan lewat press rilis yang akan diberikan oleh Humas (Hubungan Masyarakat) PBSI," papar Susy.
Seperti diketahui, PBSI sebelumnya telah mengumumkan daftar nama-nama pelatih yang akan menghuni Pelatnas PBSI periode 2019 pada awal Januari lalu.
Namun, kursi kepala pelatih tunggal putri masih dibiarkan kosong.
Lowongnya kursi kepala pelatih sektor tunggal putri PBSI sejatinya sudah berlangsung cukup lama.
Baca Juga: Bertemu Bos MotoGP, Jokowi Nyatakan Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021
Sejak 2017 silam, Minarti Timur selaku asisten, diberikan mandat untuk menggembleng Fitriani dan kawan-kawan.