Suara.com - Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menyelamatkan marwah Indonesia di ajang All England 2019. Pasangan ganda putra ini menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berjaya di All England 2019.
Sukses Hendra/Ahsan memboyong gelar All England 2019 di luar dugaan banyak pihak. Sebab, sejatinya Indonesia lebih 'mengandalkan' pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Hal itu lantaran prestasi pasangan berjuluk The Minions itu yang cenderung lebih stabil. Di samping itu, Kevin/Marcus juga merupakan juara bertahan All England dua tahun berturut-turut.
Namun, Kevin/Marcus di luar dugaan memberikan kejutan di All England 2019. Mereka tersingkir lebih cepat di babak awal setelah kalah dari pasangan Liu Cheng/Zhang Nan (China), dengan skor 19-21, 22-20 dan 17-21.
Baca Juga: Bertemu Bos MotoGP, Jokowi Nyatakan Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021
Sementara itu, perjalanan Hendra/Ahsan menuju tangga juara All England 2019 tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.
Di babak pertama All England 2019, pasangan berjuluk The Daddies ini harus menghadapi wakil tuan rumah, Marcus Ellis/Chris Langridge.
Mereka pun melewati hadangan babak pertama dengan kemenangan 21-19 dan 21-12. Kemenangan dua game langsung juga diraih Hendra/Ahsan saat menghadapi pasangan Rusia, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov, 21-19 dan 21-18.
Pertandingan yang cukup mudah barangkali dirasakan Hendra/Ahsan di babak perempat final All England 2019. Melawan pasangan Jerman, Mark Lamsfuss/Marvin Seidel, juara dunia 2013 dan 2015 itu menang 21-12 dan 21-13.
Di babak semifinal All England 2019, Hendra/Ahsan dihadapkan dengan tantangan berat melawan unggulan ketiga asal Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
Baca Juga: Hendra / Ahsan Juara All England 2019, Jokowi: dari Tanah Air, Saya dan...
Bahkan, Hendra Setiawan sempat harus mendapatkan dua kali perawatan akibat cedera betis disaat pertandingan berlangsung.