"Tentu saja Marquez dan Dovizioso adalah favorit juara dunia. Kemudian ada saya, (Maverick) Vinales dan (Jorge) Lorenzo, (Danilo) Petrucci, pebalap Suzuki (Alex) Rins, dan pebalap lainnya," tutur Rossi, dikutip dari Sky Sports, Jumat (8/3/2019).
Merujuk dari hasil tes pramusim MotoGP 2019, sepertinya memang rider tim pabrikan Yamaha dan Ducati masih akan menjadi pesaing ketat dari Marc Marquez.
Contohnya Maverick Vinales yang mampu tampil impresif selama tes pramusim. Dari empat kali tes, rider Spanyol itu tercatat mampu konsisten berada di peringkat lima besar.
Bahkan di Sirkuit Ricardo Tormo dan Losail, Vinales mampu menjadi pebalap tercepat.
Baca Juga: Marcus Kartu Merah di All England, Ini Jenis Penalty Card Dalam Bulutangkis
Namun, hasil tes pramusim kadang tak selalu berbanding lurus dengan hasil di balapan sesungguhnya.
Apalagi, motor Yamaha YZR-M1 masih dalam transisi perbaikan setelah musim lalu tampil jeblok.
Dari kubu Ducati, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci juga tampil cukup meyakinkan di tes pramusim. Namun, mentalitas juara Dovizioso hingga kini masih diragukan.
Meski dalam dua tahun terakhir menjadi rider paling konsisten membayangi Marc Marquez dalam perebutan gelar. Dovizioso tercatat selalu saja tergelincir di momen-momen krusial.
Apabila Yamaha dan Ducati kesulitan menjegal laju Marc Marquez, mungkin harapan untuk menutup keran juara rider berjuluk The Baby Alien itu ada di tangan Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Rayakan Nyepi di All England, Ketut: Bela Negara Sama dengan Beribadah
Rekan baru Marquez yang hengkang dari Ducati ke Honda itu mulai menemukan ritme balapnya kembali di akhir 2018.