German Open: Fitriani Tumbang, Wakil Indonesia di Tunggal Putri Habis

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 01 Maret 2019 | 06:45 WIB
German Open: Fitriani Tumbang, Wakil Indonesia di Tunggal Putri Habis
Pebulutangkis tunggal putri Indonesia, Fitriani, menang atas Line Hojmark Kjaersfekdt (Denmark) di babak pertama Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (23/1). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Indonesia tak lagi memiliki wakil di sektor tunggal putri German Open 2019. Hal ini setelah Fitriani tumbang di tangan unggulan kelima asal Jepang, Sayaka Takahashi, di babak kedua, Jumat (1/3/2019) dini hari WIB.

Fitriani sejatinya unggul lebih dulu di game pertama, 21-12, pada laga yang berlangsung di Innogy Sporthalle, Muelheim An Der Ruhr, Jerman.

Namun, Sayaka memberikan perlawanan sengit di dua game berikutnya.

Sayaka yang tertinggal jauh 5-13 di game kedua, perlahan-lahan mulai mengejar ketertinggalan dari Fitriani.

Baca Juga: Keren! Begini Aksi Reino Barack Suami Syahrini Saat Olahraga Tinju

Bahkan, Sayaka berbalik unggul 20-19, sebelum Fitriani menyamakan skor dan membuat laga berlanjut ke babak adu setting.

Sayaka Takahashi yang tengah on fire, akhirnya mampu menyelesaikan game kedua dengan kemenangan 22-20, sekaligus memaksa pemenang pertandingan ditentukan lewat game ketiga.

Di game penentuan, peringkat 11 dunia ini tampil mendominasi pertandingan. Fitriani sempat menyamakan skor 18-18 usai mencatatkan empat poin beruntun.

Namun, Sayaka akhirnya keluar sebagai pemenang setelah menutup game ketiga dengan skor 21-18.

Hasil ini sekaligus membuat Sayaka Takahashi belum terkalahkan dalam dua pertemuan dengan Fitriani.

Baca Juga: MotoGP Indonesia 2021 Bakal Patahkan Rekor Penonton Thailand

Beberapa jam sebelumnya, wakil tunggal putri Indonesia lainnya, Ruselli Hartawan, sudah lebih dulu tersingkir di babak kedua German Open 2019. Ruselli takluk di tangan Yeo Jia Min (Singapura), dengan skor 20-22 dan 10-21.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI