Balik ke Tanah Air, Reony Mainaky Bakal Nakhodai Tunggal Putri PBSI?

Selasa, 26 Februari 2019 | 12:55 WIB
Balik ke Tanah Air, Reony Mainaky Bakal Nakhodai Tunggal Putri PBSI?
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI, Susy Susanti. [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Teka-teki siapakah yang bakal menakhodai sektor tunggal putri PBSI semakin menemukan titik terang. Reony Mainaky diisukan menjadi kandidat kuat menangani Fitriani cs.

Isu itu mencuat setelah adik dari Richard Mainaky—pelatih ganda campuran Pelatnas PBSI—itu memutuskan hengkang dari jajaran staf kepelatihan Timnas Bulutangkis Jepang.

Reony diketahui bakal segera kembali ke Tanah Air. Lantas, apakah kepulangan Reony lantaran menerima jabatan sebagai pelatih tunggal putri Pelatnas PBSI?

Terkait pertanyaan ini, Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PBSI, Susy Susanti mengaku telah mengantongi nama para kandidat.

Baca Juga: Alasan Dorna Sports 'Restui' MotoGP Digelar di Indonesia

Legenda bulutangkis Indonesia ini mengisyarakatkan bahwa pelatih tunggal putri PBSI akan diumumkan selepas gelaran All England 2019 (6-10 Maret).

Namun, saat ditanya perihal pengangkatan Reony sebagai kepala pelatih tunggal putri Pelatnas PBSI, Susy enggan menjawab.

Istri dari Alan Budikusuma ini meminta publik untuk sabar menunggu pengumuman resmi pada Maret mendatang.

"Nanti ya setelah All England (Open 2019). Reony? Masih belum tahu, saya tak tahu juga," ujar Susy Susanti di Gedung Kemenpora, Jakarta, Senin (25/2/2019).

"Saat ini kita sedang persiapan menuju All England dulu. Tapi soal nama-nama kandidat sudah ada, tinggal finalisasi saja setelah All England selesai," ungkap Susy.

Baca Juga: Gelar MotoGP, Indonesia Rogoh Kocek Rp 143 Miliar

Lebih jauh, Susy menjabarkan jika PBSI tak ingin sembarangan memilih pelatih untuk menangani sektor tunggal putri.

Saat ini, kata Susy, PBSI tengah menimbang dan menilai siap sosok yang paling tepat untuk mengemban tanggung jawab tersebut.

"Kita sedang menilai, melihat dari prestasi, karakter, kebutuhan. Pokoknya ada banyak nama. Ada beberapa lah. Makannya kita lihat sampai All England selesai dulu," tukas Susy.

Sebagaimana diketahui, sejak tahun lalu sektor tunggal putri tak memiliki sosok kepala pelatih. Minarti Timur yang sejatinya menjabat sebagai asisten, hingga kini merangkap menjadi pelatih utama bagi Fitriani dan kolega.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI