Kemenpora Ajak Olimpian dalam Rencana Tuan Rumah Olimpiade 2032

Kamis, 21 Februari 2019 | 11:15 WIB
Kemenpora Ajak Olimpian dalam Rencana Tuan Rumah Olimpiade 2032
Menteri Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Imam Nahrawi (kanan) dan Duta Besar (Dubers) Meksiko untuk RI, Armando G. Alvarez di Gedung Kemenpora, Jakarta, Selasa (12/2/2019) [Dok. Kemenpora].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengatakan jika pihaknya akan melibatkan para Olimpian atau atlet peraih medali Olimpiade untuk mensukseskan rencana Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.

Para Olimpian itu disebut Imam Nahrawi akan bergabung dengan tim khusus yang berisikan berbagai pihak dari Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) hingga Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

Tim ini nantinya akan bertugas untuk mempermulus dan meyakinkan negara-negara anggota Komite Olimpiade Internasional (IOC) agar mendukung pencalonan Indonesia sebagai tuan rumah.

"Tentu kami juga akan mengajak berbagai pihak nanti, seperti Ibu Menlu (Retno Lestari Priansari Marsudi), beberapa menteri, dan juga KOI," kata Imam Nahrawi saat ditemui di Gedung Kemenpora, Jakarta, Rabu (20/2/2019) malam WIB.

Baca Juga: Bukan Perban, Perempuan Ini Hentikan Luka Pendarahan dengan Pembalut

"Dan tentu para Olimpian akan kami ajak juga menjadi bagian tim untuk meyakinkan negara-negara anggota IOC," imbuhnya.

Lebih jauh, politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menegaskan jika upaya pembentukan tim khusus dan juga persiapan harus direncanakan sematang mungkin. Sebab, deadline pemilihan tuan rumah Olimpiade 2032 bakal dilangsungkan pada 2024.

"Yang pasti, setiap kali kami bertemu negara-negara sahabat dan kunjungan resmi, Bu Menteri (Retno Marsudi) memang kami minta untuk mendukung, direspon dan tentu ini harus betul-betul terjadi," tukasnya.

Sebagaimana diketahui, penyerahan surat yang menyatakan keinginan Indonesia menjadi tuan rumah Olimpiade 2032, telah dilakukan oleh Dubes RI di Bern, Swiss, Muliaman D Hadad pada 11 Februari 2019.

Presiden Jokowi sendiri pada September 2018 telah bertemu langsung dengan Presiden IOC Thomas Bach di Istana Kepresidenan Bogor. Saat itu, mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyampaikan keinginan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2032.

Baca Juga: Sepakati Kerja Sama, Xpander Mengudara bersama Garuda Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI