Suara.com - Pengakuan mengejutkan baru-baru ini dilontarkan mantan juara dunia sejati tinju kelas berat, Mike Tyson, kepada sebuah surat kabar terkemuka Inggris, The Sun.
Petinju yang dijuluki Si Leher Beton ini mengklaim pernah melakukan percobaan penyuapan.
Penyogokan itu dia lakukan terhadap seorang penjaga kebun binatang di New York, Amerika Serikat, pada sekitar tahun 1980-an.
Kisah tersebut bermula saat Mike Tyson tengah kencan berduaan dengan istrinya saat itu, Robin Givens.
Baca Juga: Lika-liku Richard Mainaky, dari Debt Collector Jadi Pencetak Juara
Saat tiba di sebuah kandang Gorilla punggung perak (silverback), dia melihat kejadian yang membuat pikiran dan hatinya tidak nyaman.
Seekor Gorilla jantan penguasa saat itu tengah 'menindas' Gorilla lain yang masih kawanannya. Sontak emosi Mike Tyson jadi bergejolak.
Dia pun menawarkan 10 ribu dolar AS (sekitar Rp 141 juta) kepada penjaga kandang Gorilla silverback tersebut agar membuka pintu kandang, dan membiarkan dia masuk.
Tujuan Mike Tyson menyogok tidak lain agar dia bisa meninju Gorilla jantan penguasa tersebut.
"Ketika kami tiba di kandang Gorilla, di situ ada satu Gorilla silverback besar yang tengah mem-bully Gorilla lainnya," kata Tyson kepada The Sun, dikutip dari People, Selasa (19/2/2019).
Baca Juga: Senggolan Motor, Pebalap Nasional M Zaki Meninggal Ditikam
"Saya menawarkan 10 ribu dolar AS kepada penjaga kandang tersebut untuk membuka pintu kandang, dan membiarkan saya memukul Gorilla besar tersebut," lanjut Mike Tyson.