Bekuk Pacific Caesar, Satria Muda Lolos Play Off

Minggu, 17 Februari 2019 | 12:42 WIB
Bekuk Pacific Caesar, Satria Muda Lolos Play Off
Small forward milik Satria Muda Pertamina Jakarta, Arki Dikania Wisnu coba melewati hadangan para pemain Pacific Caesar Surabaya dalam laga seri kedelapan IBL 2018/2019 di GOR Universitas Negeri Yogyakarta, Sabtu (16/2/2019) malam WIB. [Dok. IBL]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Satria Muda Pertamina Jakarta akhirnya memastikan diri sebagai salah satu tim yang berhasil menggenggam tiket babak play off Indonesian Basketball League (IBL) 2018/2019.

Kepastian itu menyusul kemenangan Satria Muda atas Pacific Caesar Surabaya dengan skor 87-56 pada seri ke delapan IBL 2018/2019 di GOR Universitas Negeri Yogyakarta, Sabtu (16/2/2019) malam.

Klub dengan predikat juara bertahan IBL 2017/2018 ini bisa dibilang terseok-seok musim ini, sebelum akhirnya memastikan lolos ke babak play off.

Hal itu disadari Pelatih Youbel Sondakh, yang berharap anak didiknya bisa tampil lebih baik lagi.

"Kami lolos tapi masih banyak pekerjaan. Saya masih yakin anak-anak bisa lebih baik lagi," ujar Youbel Sondakh dalam rilis yang diterima Suara.com, Sabtu (16/2/2019) malam.

"Seri ini memberi pelajaran bahwa anak-anak bisa melakukan penjagaan lebih agresif," Youbel menambahkan.

Dua legiun asing Satria Muda tampil apik dalam laga kali ini. Dior Lowhorn mencatat double double dengan torehan 26 poin dan 12 rebounds. Sementara Jamarr Johnson membuat 16 poin dan pemain lokal Sandy Azis membuat 12 angka.

Satria Muda Pertamina Jakarta sendiri masih menyisakan satu laga lagi di seri ke delapan atau seri terakhir IBL 2018/2019. Hari ini, Minggu (17/2/2019), tim kepunyaan Erick Thohir itu akan menghadapi rival berat, Pelita Jaya Basketball.

Hasil dari pertandingan tersebut sudah tak berpengaruh untuk kedua tim yang sama-sama sudah memastikan satu tiket babak play off.

"Sekarang kami menatap play off. Saya ingin membangkitkan pemain lokal kami," tukas Youbel.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI