Suara.com - Jorge Lorenzo akhirnya angkat bicara terkait anggapan yang menilai dirinya mustahil bisa mengalahkan rekan setimnya di Repsol Honda, Marc Marquez.
Anggapan itu dilontarkan kompatriotnya dari Spanyol, Aleix Espargaro.
Pebalap Aprilia ini menilai mustahil Lorenzo bisa mengalahkan Marquez dengan motor yang sama.
"Sangat sulit untuk memilih favorit pemenang diantara Lorenzo dan Marquez. Keduanya pebalap yang sangat kuat. Tapi menurut saya, Marquez berada di level berbeda—lebih tinggi daripada pebalap lain," kata Espargaro, dikutip dari Motorsport, Kamis (31/1/2019).
Baca Juga: Gatot Nurmantyo Siap Pertaruhkan Jabatan Jika...
"Harus diingat pula Marquez tidak pernah memperkuat pabrikan lain di MotoGP—jadi dia sudah lebih mengenal karakter motor Honda," tambahnya.
"Mustahil Lorenzo bisa mengalahkan Marquez dengan motor yang sama," tukas Espargaro.
Menanggapi hal ini, Jorge Lorenzo tak banyak berkomentar.
Dia hanya menjawabnya dengan mengutip kata-kata mutiara dari ikon legendaris tinju dunia, almarhum Muhammad Ali.
"Mustahil hanya sebuah kata yang digunakan pria lemah untuk hidup dengan mudah di dunia yang diberikan kepada mereka, tanpa berani mengeksplorasi kekuatan dalam diri mereka untuk membuat perubahan. Mustahil tidak nyata, mustahil cuma opni. Mustahil itu tidak ada," cuit Jorge Lorenzo di akun Twitter pribadinya, mengutip kata-kata mutiara Muhammad Ali.
Baca Juga: Liliyana Natsir Jadi PNS, Hasil Ujian Kompetensi Luar Biasa
Musim ini merupakan tahun perdana Jorge Lorenzo bertandem dengan Marc Marquez di Repsol Honda, setelah dua musim memperkuat Ducati.