Aksi Marc Marquez Tunggangi Motor MotoGP di Salju

Minggu, 23 Desember 2018 | 07:55 WIB
Aksi Marc Marquez Tunggangi Motor MotoGP di Salju
Juara Dunia MotoGP 2018 dari tim Repsol Honda, Marc Marquez. [AFP/Jose Jordan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai seorang pembalap profesional, Marc Marquez tentu sudah sering menaklukkan sirkuit beraspal. Namun, pernahkan kamu melihat The Baby Alien mengendarai motornya di medan bersalju?

Marc Marquez pernah melakukannya di Pengunungan Alpen Kitzbuhel, Australia pada Januari 2017 silam. Saat itu, ia tengah menjalani syuting untuk sponsor utamanya.

Dalam video yang diunggah channel YouTube Red Bull, setelah sampai di pegunungan, The Baby Alien yang berjaket tebal tampak melihat kondisi sekitar dan bermain-main sejenak di hamparan salju

Sementara itu, karena terjun ke medan yang sama sekali berbeda, sepeda motor Marc Marquez mendapat sedikit modifikasi. Ban sepeda motor Honda RC123V miliknya ditancapi snow spikes atau paku salju agar tidak licin dan tergelincir.

Baca Juga: Lewatkan Pergantian Tahun, Barcelona Puncaki Liga Spanyol

Setelah motor disiapkan dengan baik oleh teknisi, pembalap berusia 25 tahun itu pun kemudian menunjukkan kebolehannya berlaga di lintasan salju.

Aksi Marc Marquez di lintasan salju. (YouTube/Red Bull)
Aksi Marc Marquez di lintasan salju. (YouTube/Red Bull)

Sama halnya saat berlaga di sirkuit beraspal, Marc Marquez menujukkan aksi yang cukup lincah di medan salju. Dengan mantap, ia menggeber motor kesayangan dan sesekali melakukan lompatan kecil. Pokoknya keren banget!

Aksi Marc Marquez di lintasan salju. (YouTube/Red Bull)
Aksi Marc Marquez di lintasan salju. (YouTube/Red Bull)

Rasa bahagia pun ditunjukkan rider asal Spanyol itu sesaat setelah menjajal sirkuit salju. Sayangnya, tidak diketahui pasti kapan Marc Marquez akan mengulangi aksi antimainstreamnya itu lagi.

Sumber : Mobimoto.com

Baca Juga: Terungkap, Banyak Perempuan Hamil di Musim Dingin

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI